Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Jabar Ajak Industri Perfilman di Indonesia Tetap Produktif

Gubernur Jabar Ajak Industri Perfilman di Indonesia Tetap Produktif

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan industri perfilman di Indonesia harus produktif meski dalam kondisi pandemi Covid-19. Pemerintah membolehkan proses produksi maupun penayangan film asalkan mematuhi protokol kesehatan.

“Selama seluruh bioskop menerapkan protokol kesehatan. Alhamdulillah, sekarang saya pun mulai nonton lagi setelah setahun lebih,” ujar Ridwan kamil saat Premiere Film Sisterlillah The Movie (Siblings Version), CGV, Paris Van Java, Bandung, Minggu (18/4/2021).

Film tersebut pun sangat menginspirasi yang bercerita tentang keharmonisan kakak beradik dengan saling menjaga, menyayangi dan melindungi. Tontonan ini juga sangat pas saat bulan Ramadhan dengan genre keluarga dan cinta dengan bintang film Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis. Film ini produksi kreator film dari Jabar.

“Industri Perfilman di Indonesia harus terus produktif termasuk Jabar. Film produksi orang Jabar pun memiliki kualitas luar biasa. Semoga film ini menjadi tontonan semua orang yang rindu nonton film, daripada drama korea terus,” ucapnya.

Ridwan Kamil pun mengapresiasi Muflix yang merupakan platform hasil karya anak-anak Jabar. Platform ini menyuguhkan berbagai film dengan genre inspiratif sama seperti dengan Netflix.

“Setelah ini akan tayang melalui Muflix, buatan anak Bandung, Jabar. Ini merupakan alternatif dari Netflix khusus untuk film-film inspiratif,” katanya.

Ridwan Kamil juga sempat beberapa kali terlibat dalam pembuatan film ketika mengambil syuting berada pada wilayah Jabar. Hal ini tentunya sebagai dukungan dan komitmen Pemprov Jabar terhadap industri perfilman di Indonesia.

“Pemprov Jabar selalu mendukung produksi film. Sebulan terakhir ini saya bantu Ernest Prakasa, Happy Salma saat membuat film di Pangalengan dan Lembang. Membantu penyediaan tes antigen dan protokol kesehatan, sampai penginapan murah yang kita subsidi,” pungkasnya. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...
Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...
Kantor BSI Kota Tasikmalaya

Kebakaran Hebat Terjadi di Area Proyek Pembangunan Kantor BSI Kota Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Kebakaran hebat terjadi di area proyek pembangunan Kantor BSI Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jalan Mayor Utarya, Kelurahan Empangsari, Kecamatan Tawang, Minggu (3/5/2025). Besarnya kobaran...