Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Een Kurniasih (42), warga Desa Cicapar, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menjadi korban kecelakaan lalu lintas setelah menghantam jalan berlubang.
Korban ditemukan terkapar dan pingsan di jalan Raya Banjar-Pangandaran, tepatnya di Dusun Loasaei (Batukuya), Desa Bangungsari, Kecamatan Pamarican, Kamis (29/4/2021).
Informasi di lapangan, Een mengalami kecelakaan saat dirinya tengah mengendarai sepeda motor menuju wilayah kota Banjar.
Namun ketika di lokasi kejadian, korban menghantam jalan berlubang. Sehingga, sepeda motornya terpelanting dan ia pun terlempar hingga tak sadarkan diri.
Karena ada luka pada bagian kepala, warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung membawanya ke Puskesmas Kertahayu.
Kepala Puskesmas Kertahayu, Agus Mulyanto, membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurutnya korban kecelakaan akibat menghantam jalan berlubang ini, sempat mendapatkan perawatan dari tim medis PKM Kertahayu, Kabupaten Ciamis.
“Namun karena bagian kepalanya mengalami pendarahan, korban tadi langsung kita rujuk ke RSUD Kota Banjar. Pihak kami juga sudah menghubungi keluarga korban,” katanya kepada HR Online, Kamis (29/04/2021).
Lebih lanjut Agus menambahkan, korban mengalami luka pada bagian wajah serta sekitaran kepala lainnya.
“Saat kita lakukan pertolongan, dari mulut dan telinga korban sempat mengeluarkan darah. Makanya kita langsung lakukan rujukan, mengingat keterbatasan alat medis yang ada di PKM Kertahayu,” ungkapnya. (Suherman/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto