Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- 3 hektar lahan perkebunan di RW 02 Dusun/Desa Karangmulya, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, terbakar Rabu (28/7/2021) sekitar pukul 19.00 WIB.
Kebakaran lahan tersebut diduga akibat adanya warga yang membakar sampah dekat perkebunan.
“Api kita duga berasal dari api pembakaran sampah yang semakin membesar dan menjalar akibat tertiup angin,” ujar Ketua RW 02 Desa Karangmulya, Suyatman.
Lanjutnya, para pemuda dan warga setempat sempat melakukan upaya pemadaman.
Namun lantaran lokasi kebakaran yang cukup jauh, api baru bisa padam pukul 21.00 WIB.
“Alhamdulillah berkat perjuangan warga dan petugas Damkar api padam,” katanya.
Suyatman menyatakan, pihaknya belum bisa menaksir berapa kerugian yang para pemilik kebun alami.
“Yang jelas mayoritas yang terbakar itu perkebunan jati,” katanya.
Pihaknya pun meminta warga Desa Karangmulya untuk tidak sembarangan membakar sampah, apalagi berdekatan dengan lahan perkebunan.
“Sekarang musim kemarau, jadi banyak rumput yang mudah terbakar,” pungkas Suyatno. (Entang/R8/HR Online)