Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Kesal karena jalan pasar Singaparna Kabupaten Tasikmalaya kerap tergenang ari saat hujan turun, warga pun memprotes dengan memasang tulisan pada sebuah karton bertuliskan wisata pantai Singaparna, Kamis (1/7/2021).
Bahkan, aksi protes di jalur provinsi itu terekam video beberapa detik dan viral di media sosial.
Dalam video itu, terlihat 5 orang tampak begitu ceria melepaskan beberapa ekor ikan pada genangan air di lokasi yang tepatnya di pinggir alun-alun Singaparna.
Gun Gun, salah satu warga, mengatakan bila kejadian tersebut benar adanya. Namun ia tidak tahun siapa sejumlah orang itu.
“Tapi ada hikmahnya supaya cepat ada pengontrolan dari dinas terkait,” ujarnya.
Menurutnya, genangan tersebut memang sering terjadi saat hujan turun karena saluran air di bawah pasar kurang berfungsi dengan baik akibat adanya sampah. Sehingga, air pun berkumpul di satu lokasi dan banjir tidak bisa terhindarkan.
Ia menyebut bila perbaikan sering, namun kenyataannya belum sesuai harapan masyarakat.
“Perbaikan saluran pernah beberapa kali, tapi di bagian tengah-tengahnya tidak terkontrol, sehingga ya tetap begini,” ucapnya.
baca juga: Innalillahi, Warga Tasikmalaya Jadi Korban Tenggelamnya KMP Yunicee
Agar tidak terjadi lagi, pemerintah harus mencari solusi agar pembuangan airnya lancar. Sebab, saluran yang ada saat ini berada di bawah pasar sehingga sulit untuk mengontrolnya.
Persoalan lainnya yang muncul dari kondisi ini, kata Gun Gun, genangannya air tersebut surutnya lama.
“Dulu banyak lubang di jalan pasar Singaparna, sehingga tidak sedikit pengendara yang jatuh. Karena sekarang sudah ditambal jadi agak mendingan, tapi kita harap banjirnya bisa teratasi,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)