Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita CiamisPemkab Ciamis Akan Dirikan Pusat Isolasi Mandiri Tingkat Kecamatan

Pemkab Ciamis Akan Dirikan Pusat Isolasi Mandiri Tingkat Kecamatan

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, akan mendirikan pusat isolasi mandiri di tiap Kecamatan. Upaya dan inovasi tersebut dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Pasien Covid-19 yang ada di desa-desa nanti untuk isolasi terpusat di Kecamatan,” ujar Sekretaris Daerah Ciamis Tatang Rabu (21/7/2021).

Baca Juga: TNI Mulai Vaksinasi Anak di Ciamis Usia 12-18 Tahun

Inovasi tersebut kata Tatang merupakan salah satu terobosan Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Jadi, selain memberikan beras bantuan sebanyak 100 ton, Pemkab juga mempunyai terobosan yaitu pasien Covid-19 di Desa-Desa agar menjalani isolasi mandiri di pusat kecamatan.

“Pusat isolasi itu bisa menggunakan bangunan sekolah yang representatif,” katanya.

Dengan upaya tersebut, nantinya pasien isoman akan terkontrol oleh tenaga kesehatan.

“Kalau isolasi di desa, tenaga kesehatan kita kan terbatas, jadi kurang optimal, kalau tingkat kecamatan mudah-mudahan terkontrol,” ungkapnya.

Menurutnya, kalau nanti isolasi terpusat di tingkat kecamatan ini berjalan, kegiatan-kegiatan seperti ibadah, olahraga, berjemur akan mendapat panduan dari ahlinya.

“Nanti di pusat isolasi kecamatan, akan ada kegiatan yang membuat imunitas meningkat dan hati tenang. Kalau di rumah terus, mentang-mentang OTG  jadi tidak olahraga dan berjemur padahal itu diharuskan,” jelas Tatang.

Pihaknya pun memiliki program untuk mengetuk para agnia dan donatur yang mempunyai rezeki lebih untuk bersama-sama membantu masyarakat yang isolasi mandiri.

“Nama programnya Berbagi Bersama Melawan Covid-19, jadi mengetuk donatur, agnia dan orang-orang yang mempunyai kelebihan rezeki agar sama-sama membantu masyarakat,” pungkasnya. (Ferry/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Selamat! Usai Jalani Prosesi Siraman, Luna Maya Akan Menikah Hari Ini dengan Maxime Bouttier

Selamat! Usai Jalani Prosesi Siraman, Luna Maya Akan Menikah Hari Ini dengan Maxime Bouttier

Setelah penantian panjang, akhirnya Luna Maya akan segera melepas masa lajangnya dengan Maxime Bouttier. Kabarnya, kedua sejoli ini akan melakukan prosesi pernikahan di resort...
Sayembara perpisahan sekolah ala Dedi Mulyadi

Sayembara Perpisahan Sekolah Termegah dan Termurah ala Dedi Mulyadi, Total Hadiah Rp165 Juta

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengadakan sayembara perpisahan sekolah termegah dan termurah. Tak tanggung-tanggung total hadiah sayembara mencapai Rp165 juta. Dedi Mulyadi mengumumkan...
Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE dan S10 FE Plus resmi meluncur di Indonesia. Dua tablet kelas menengah dengan harga terjangkau ini menawarkan layar luas...
Fraksi PKB DPRD

Fraksi PKB DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Perhatikan Pesantren, Desak Penerbitan Perwal

harapanrakyat.com,- Fraksi PKB DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, meminta Pemerintah Kota Banjar, memperhatikan kemajuan lembaga pendidikan non formal pondok pesantren. Hal itu disampaikan saat memberikan...
Pemain Timnas Naturalisasi

PSSI Tegaskan Tidak Mau Menambah Pemain Timnas Naturalisasi Jelang Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

PSSI baru saja menyampaikan kabar mengejutkan jelang laga Timnas Indonesia melawan China dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. PSSI mengambil keputusan tegas bahwa tidak...
Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Kehadiran teknologi kecerdasan buatan (AI) kini semakin mudah diakses, salah satunya melalui integrasi Perplexity AI di WhatsApp. Perplexity atau yang terkenal sebagai platform pencarian...