Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Bekerjasama dengan DPRD, PMI atau Palang Merah Indonesia Pangandaran, Jabar, menyalurkan bantuan untuk warga yang sedang menjalani isolasi mandiri atau isoman.
Jo Irwan Anggota DPRD Pangandaran menyebut, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap warga yang isoman.
“Kita salurkan bantuan berupa paket sembako dan vitamin untuk warga Pangandaran yang menjalani isoman,” ujar anggota Fraksi PDI Perjuangan ini Kamis (19/8/2021).
Baca Juga: Ribuan Pelaku Usaha Wisata di Pangandaran Jalani Vaksinasi
Sekretaris PMI Pangandaran Dadang menambahkan, warga yang saat ini menjalani isoman di 10 Kecamatan sebanyak 60 orang.
“Kita bagikan bantuan sosial ini secara maraton dan door to door,” katanya.
Pihaknya berharap bantuan tersebut bisa meringankan beban mereka yang positif Covid-19.
“Semoga warga yang isoman bisa segera sembuh dan beraktivitas kembali,” ungkap Dadang.
Sementara itu salah satu penerima bantuan asal Sidamulih mengucapkan terima kasih atas bantuan dari PMI dan DPRD Pangandaran.
“Saya sedang isoman, jadi tidak bisa kemana-mana, bantuan ini sangat membantu,” ujar warga yang enggan disebutkan namanya tersebut. (Entang/R8/HR Online)
Editor: Jujang