Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPuluhan Eks Napiter di Kota Tasikmalaya Divaksin

Puluhan Eks Napiter di Kota Tasikmalaya Divaksin

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Puluhan eks napiter (narapidana teroris) yang berada di bawah naungan Yayasan Ansharul Islam Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, mengikuti vaksinasi.

Kegiatan tersebut diselenggarakan Dinkes Kota Tasikmalaya bekerja sama dengan Polres Tasikmalaya Kota dan TNI AD, Kamis (12/08/2021).

Yayasan Ansharul Islam yang berlokasi di Tamansari, Kota Tasikmalaya, melaksanakan vaksinasi Covid-19 bagi anggotanya yang merupakan eks napiter. Vaksinasi ini berlangsung di dua tempat, yaitu di Tamansari dan Mangkubumi.

Pembina Yayasan Ansharul Islam Kota Tasikmalaya, Mohammad Iqbal mengatakan, vaksinasi bagi puluhan eks napiter ini sebagai bentuk ikhtiar atau upaya untuk melawan Covid-19. Selain berserah kepada Yang Maha Kuasa.

“Vaksinasi sebagai bentuk usaha untuk pertahanan diri dari serangan Covid-19. Karena percaya akan keberadaan virus Corona, maka kami juga mengajak kepada masyarakat untuk mau mengikuti vaksin Covid-19 agar terhindar dari virus Corona,” ujar Mohammad Iqbal.

Baca Juga : Begini Awal Mula 93 Napi Lapas Tasikmalaya Positif Covid-19

Sementara itu, Kadis Kesehatan Kota Tasikmalaya, dr. Uus Supangat mengatakan, dalam pelaksanaan vaksinasi ini pihaknya menargetkan 35 sampai 40 orang.

“Tapi alhamdulillah, tadi yang tercatat ada 38 orang. Mudah-mudahan ke depan kerja sama dengan yayasan-yayasan atau ormas keagamaan bisa lebih berjalan lagi. Sehingga proses percepatan vaksinasi di Kota Tasikmalaya ini bisa terealisasi dengan baik,” katanya.

Pihaknya pun berharap pada akhir tahun 2021 dapat menyelesaikan program vaksinasi. Untuk itu, dukungan-dukungan dari semua lapisan masyarakat sangat penting. Seperti halnya kegiatan vaksinasi yang berlangsung hari ini bersama Yayasan Ansharul Islam.

“Atas kerja sama dengan seluruh stakeholder yang ada di Kota Tasikmalaya, mudah-mudahan kolaborasi yang baik ini bisa terus berlanjut. Sehingga bisa segera menyelesaikan vaksinasi dan keluar dari pandemi Covid-19 bisa secepatnya terealisasi,” harap Uus. (Apip/R3/HR-Online)

Editor : Eva

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Akhirnya, pihak kepolisian resmi menetapkan aktor sinetron Jonathan Frizzy (JF) sebagai tersangka dalam kasus vape mengandung obat keras berupa zat etomidate. Kabar ini secara...
Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates ternyata menyimpan kisah kelam masa lalu. Monumen Kijang Biru di Wates, Kulon Progo, bukan sekadar penanda jalan atau simbol...
Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone kecil saat digunakan menelepon atau mendengarkan musik bisa jadi pengalaman yang cukup menyebalkan. Apalagi jika sedang menunggu telepon penting atau ingin menikmati...
Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...