Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Provinsi Jawa Barat melantik pengurus DPD AMPI Kabupaten Ciamis periode 2021-2026. Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Golkar Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (18/9/2021).
Dalam kesempatan tersebut turut hadir, anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Agun Gunandjar Sudarsa, dan Ketua DPD Partai Golkar Ciamis, Slamet Triana.
Ketua terpilih AMPI Ciamis, Mohamad Ijudin mengatakan, dalam pelantikan tersebut, pihaknya mengusung tema besar, yaitu membangun generasi mulia dengan karya dan integritas.
Menurutnya, tema tersebut secara narasi memang satu jawaban atas problematika bangsa terutama kepemudaan hari ini.
“Ini visi besar yang akan kita upayakan, untuk bisa ditindaklanjuti dalam program kerja DPD AMPI Kabupaten Ciamis kedepannya,” katanya.
Lebih lanjut Ijudin menambahkan, pihaknya bersama rekan-rekan lainnya harus bisa membawa energi positif kepada anak-anak muda. “Khususnya pemuda Kabupaten Ciamis,” imbuhnya.
Selain itu, DPD AMPI Ciamis juga nantinya akan bergerak dalam berbagai bidang program kerja, baik dari ekonomi, sosial kemanusiaan, kebudayaan serta pemuda dan olahraga.
Oleh karena itu, ia ingin anak-anak muda Ciamis yang aktif di AMPI, memiliki kemandirian ekonomi.
“Dan mudah-mudahan mereka bisa membuka ruang ekonomi kreatif, baik untuk diri sendiri maupun orang lain,” tuturnya.
Ijudin berharap, anak muda di Kabupaten Ciamis memiliki manfaat untuk menjadi agen perubahan pembaharuan. Artinya, pemuda Ciamis bisa menggeser paradigma dari arah yang kurang baik menjadi ke arah lebih baik.
“Kita ingin semua anggota DPD AMPI Ciamis maupun pemudanya memiliki makna tersebut. Minimal untuk keluarga dan lingkungannya dalam aspek apapun sesuai yang potensi mereka miliki,” harapnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor-Adi)