Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita CiamisPeduli Santri, Bupati Ciamis Terima 250 Paket Kebersihan untuk Pesantren

Peduli Santri, Bupati Ciamis Terima 250 Paket Kebersihan untuk Pesantren

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 250 paket kebersihan untuk pesantren di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat diserahkan dari PT Unilever Indonesia kepada Bupati Herdiat Sunarya, Kamis (7/10/2021).

Penyerahan bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh delegasi Direktur PT Unilever Pusat Deni Rusniyadi kepada Bupati Ciamis didampingi Wakil Bupati Yana D Putra di Joglo Barat Pendopo.

Bupati Herdiat mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian kepada para santri di Ciamis.

“Atas nama pemerintah kami sampaikan terima kasih,” katanya.

Herdiat menambahkan, bantuan paket kebersihan dari Unilever sangat bermanfaat di masa pandemi. Mengingat masyarakat seperti halnya santri perlu menjaga diri dari virus Covid-19.

“Insyaallah bantuan ini sangat bermanfaat untuk para santri,” kata Herdiat.

Sementara Deni Rusniyadi dari Unilever Indonesia mengatakan, bantuan paket kebersihan untuk pesantren di Kabupaten Ciamis, merupakan salah satu kepedulian sosial Unilever kepada masyarakat Ciamis.

“Kabupaten Ciamis selama ini dinilai paling kooperatif dan komunikatif engan Unilever,” kata Deni.

Menurut Deni, ada 16 produk kebersihan dalam satu paketnya. Salah satunya adalah hand sanitizer yang berguna untuk mencegah Covid-19.

“Rencananya,kami juga akan melaksanakan training virtual di setiap pesantren untuk memotivasi santri agar menerapkan perilaku hidup sehat,” tandasnya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Peringatan May Day, Disnaker Sebut Situasi di Ciamis Kondusif

Peringatan May Day, Disnaker Sebut Situasi di Ciamis Kondusif

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menyebut jika peringatan May Day atau Hari Buruh Internasional pada Kamis 1 Mei 2025 berjalan...
Dedi Mulyadi Wawancara Kepsek SMAN 1 Cikarang Utara, Terkuak Latar Belakang Aura Cinta

Dedi Mulyadi Wawancara Kepsek SMAN 1 Cikarang Utara, Terkuak Latar Belakang Aura Cinta

harapanrakyat.com,- Sosok Aura Cinta tengah menjadi perbincangan publik setelah videonya bersama Dedi Mulyadi tersebar luas di media sosial. Gadis ini dikenal kritis dan berani...
Nanang Permana Jadi Keynote Speaker Talkshow Kejamiyyahan PD Pemuda Persis Ciamis

Nanang Permana Jadi Keynote Speaker Talkshow Kejamiyyahan PD Pemuda Persis Ciamis

harapanrakyat.com,- Ketua DPRD Ciamis, Jawa Barat, H. Nanang Permana MH menjadi keynote speaker dalam Talkshow Kejamiyyahan yang dilaksanakan PD Pemuda Persis Kabupaten Ciamis, Kamis...
Korban Keracunan MBG di Rajapolah Tasikmalaya

Siswa Korban Keracunan MBG di Rajapolah Tasikmalaya Terus Bertambah, Satu Orang Dirujuk ke RS

harapanrakyat.com,- Siswa korban keracunan Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat terus bertambah. Hingga Kamis (1/5/2025) malam, jumlah korban mencapai...
perlambatan ekonomi

Atasi Perlambatan Ekonomi, Ace Hasan Ingin Kader Partai Golkar Jawa Barat Siapkan Strategi

harapanrakyat.com - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily meminta seluruh kadernya menyiapkan strategi mengatasi perlambatan ekonomi yang terjadi. Baca Juga : Hari...
Equalizer Tape Mobil, Fitur Penting dalam Sistem Audio

Equalizer Tape Mobil, Fitur Penting dalam Sistem Audio

Equalizer tape mobil adalah salah satu bagian mobil yang mempunyai banyak fungsi. Fitur audio mobil tidak optimal apabila tidak ada bagian ini. Bagian equalizer...