Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita BanjarDaftar Pemilih Berkelanjutan di Kota Banjar Mengalami Fluktuasi

Daftar Pemilih Berkelanjutan di Kota Banjar Mengalami Fluktuasi

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) di Kota Banjar, Jawa Barat, mengalami kenaikan dan penurunan setiap bulannya.

Ketua KPU Kota Banjar Dani Danial Mukhlis mengungkapkan, dari data tahun 2020 ada sebanyak 147.055 pemilih. Sedangkan di tahun tercatat ada sebanyak 147.107 pemilih, atau mengalami kenaikan sekitar 0,4 persen.

“Secara kumulatif ada 0,4 persen dari DPB 2020. Tapi dilihat secara detail setiap bulannya ada kenaikan dan penurunan,” kata Danial, Rabu (1/11/2021).

Baca Juga: Persiapan Pilkada 2024, KPU Kota Banjar Lakukan Penelitian Kepemiluan

Danial menjelaskan, ada beberapa faktor yang menyebabkan fluktuasi daftar pemilih berkelanjutan tersebut.

Antara lain data pemilih yang masuk sangat sedikit namun angka pemilih yang meninggal dunia terbilang cukup banyak.

“Kita temukan setiap bulannya kan seperti itu, jadi hal tersebut memungkinkan terjadinya fluktuasi data. Selain itu, juga ada yang pindah datang dan pindah keluar,” jelas dia.

Kemudian, untuk mengatasi hal tersebut perlu adanya kerjasama antara semua stakeholder terkait untuk ikut terlibat dalam mensukseskan daftar pemilih berkelanjutan tahun 2022.

“Harapan kami semua stakeholder terkait bisa terlibat dalam suksesi di tahun 2022 yang akan datang, karena kita masih punya waktu dua tahun menjelang pemilu 2024,” terangnya.

Sedangkan, KPU Kota Banjar sendirian telah meluncurkan beberapa program untuk meningkatkan partisipasi pemilih yang berkualitas.

Selain dari program, untuk menentukan daftar pemilih berkelanjutan, KPU Kota Banjar juga menerapkan tiga prinsip, yaitu Konfrehensifitas, Mutakhir, dan Akurat.

“Banyak program kita itu, kemarin ada KPU Saba Desa, Sampurasun Dusun, dan Sijebol. Itu adalah program kami untuk mensukseskan pendataan pemilih. Selain itu kita juga menggunakan tiga prinsip yang sudah kita terapkan,” pungkas Danial. (Sandi/R8/HR Online/Editor Jujang)

Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode data rendah di iPhone cukup mencuri perhatian pengguna gadget. Hal ini tidak terlepas dari kegunaannya. Dengan memanfaatkannya, pengguna iPhone memang bisa merasa lebih...
Persib Bandung Juara Liga

Persib Bandung Juara Liga 1 Musim Ini, Cetak Sejarah Baru

Hasil pertandingan terbaru antara Persik vs Persebaya di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur pada Senin 5 Mei 2025, membawa Persib Bandung jadi juara Liga...
Hadits Menyingkirkan Gangguan di Jalan dan Keutamaannya

Hadits Menyingkirkan Gangguan di Jalan dan Keutamaannya

Umat muslim perlu tahu bagaimana bunyi hadits menyingkirkan gangguan di jalan. Hal ini karena perbuatan tersebut termasuk amalan. Umat muslim yang melakukan amalan tersebut...
Komitmen Disdukcapil Ciamis terhadap Layanan Kependudukan, Layani Perekaman KTP-el di Luar Jam Kerja

Komitmen Disdukcapil Ciamis terhadap Layanan Kependudukan, Layani Perekaman KTP-el di Luar Jam Kerja

harapanrakyat.com,- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil/Disdukcapil Ciamis, Jawa Barat, terus melakukan inovasi untuk memberikan pelayanan terbaik terutama dalam mengurus administrasi kependudukan. Salah satunya adalah...
Sejarah Mata Air Senjoyo Salatiga, Kisah Raja Sanjaya hingga Jaka Tingkir

Sejarah Mata Air Senjoyo Salatiga, Kisah Raja Sanjaya hingga Jaka Tingkir

Salatiga telah lama populer sebagai kota dengan beragam destinasi wisata yang menakjubkan. Salah satunya adalah Umbul Senjoyo. Objek wisata alam ini tidak hanya menawarkan...
Warga Pawindan Ciamis Minta Fogging Setelah Banyak yang Terserang Chikungunya

Warga Pawindan Ciamis Minta Fogging Setelah Banyak yang Terserang Chikungunya

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Ranca Utama, Desa Pawindan, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terserang wabah chikungunya. Banyaknya yang kena penyakit dari gigitan nyamuk ini,...