Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bupati Ciamis, Jawa Barat, Herdiat Sunarya meresmikan kantor Kecamatan Purwadadi, Senin (27/12/2021).
Peresmian itu ditandai dengan gunting pita oleh Bupati didampingi Wabup Yana, Sekda Tatang dan Camat Purwadadi.
Dalam sambutannya Herdiat berharap, pelayanan pegawai Kecamatan Purwadadi harus lebih meningkat karena memiliki kantor baru.
“Jangan hanya kantornya yang bagus, tapi kinerja dan pelayanan kepada masyarakat juga harus meningkat,” ujar Bupati.
Baca juga: BPKD Ciamis Serahkan 15 Motor untuk Desa Taat Bayar PBB-P2
Saat ini lanjut Herdiat, Kabupaten Ciamis terus meningkatkan pembangunan dalam berbagai aspek.
Hal itu dilakukan dalam rangka mendongkrak perekonomian masyarakat.
“Kita tidak hanya membangun kantor Kecamatan saja, tapi infrastruktur lainnya seperti jalan dan pasar juga kita bangun, dalam rangka meningkatkan perekonomian warga,” katanya.
Selain membangun kantor Kecamatan Purwadadi, sebelumnya Pemkab Ciamis membangun pasar Galuh di Purwadadi.
“Pasar Galuh Purwadadi sudah kita resmikan beberapa waktu lalu, semoga bisa meningkatkan perekonomian dan memudahkan masyarakat mendapatkan bahan pokok,” jelas Herdiat. (R8/HR Online/Editor Jujang)