Minggu, Mei 11, 2025
BerandaBerita TerbaruDacapo Music School Siap Gelar Konser Virtual The Serenade

Dacapo Music School Siap Gelar Konser Virtual The Serenade

Dacapo Music School (DMS) merupakan lembaga pendidikan musik yang didirikan untuk memenuhi kebutuhan anak-anak akan pembelajaran musik. Sekolah musik yang belum lama berdiri ini berada di Gedung Cakra Square Lt. 2, Jalan Merbabu Nomor 7, Gayamprit, Klaten Selatan, Jawa Tengah.

Founder Dacapo Music School, Adi Setyawan mengatakan, pihak sekolah memberikan kurikulum yang mengacu pada ABRSM dan KAWAI.

Kurikulum ABRSM yaitu sebuah buku untuk panduan dengan berisikan lagu-lagu serta teknik yang pembuatannya melalui sebuah lagu. 

Sedangkan KAWAI adalah kurikulum pembelajaran musik yang lahir tahun 1956. Kurikulum ini dirancang khusus bagi anak-anak usia dini. Tujuannya supaya mereka bisa menikmati semua unsur musik, khususnya dalam ritme dan suara.

“DMS memberi kesempatan kepada peserta didik untuk berekspresi, berapresiasi, berkreasi. dan mencipta karya. Hal itu sebagai upaya menuju kemandirian pada era perkembangan zaman seperti sekarang ini,” ujar Adi kepada HR Online, Jumat (28/01/2022).

Baca Juga: Di Pangandaran, Kolaborasi Angklung Badud & Musik Modern Sedot Perhatian

Konser Dacapo Music School Tampilkann 14 Siswa Piano dan Biola

Pada kesempatan kali ini, lanjut Adi, Dacapo Music School (DMS) akan menggelar sebuah konser virtual bertajuk The Serenade.

Konser ini merupakan konser perdana yang DMS gelar sebagai bentuk apresiasi terhadap peserta didik dan orang tuanya.

“Ada sebanyak 14 siswa piano dan biola yang memainkan 15 repertoire dari komponis ternama, seperti Mozart, Schumann, Karl Czerny dan Ferdinand Beyer,” terangnya.

Selain para siswa, konser ini juga mendapat dukungan dari beberapa musisi profesional sebagai pengiring.

Adi juga mengatakan, Dacapo Music School melaksanakan konser The Serenade ini dengan format tapping. Proses rekaman gambar dan suara sudah dilakukan tanggal 16 Januari 2022 lalu.

Pihak DMS akan menayangkan konser The Serenade ini secara premier melalui kanal Youtube Dacapo Music School tanggal 29 Januari 2022 besok, pukul 19.00 WIB.

Bagi yang tertarik ingin menyaksikan kepiawaian para siswa DMS memainkan karya Mozart, Schumann, Karl Czerny dan Ferdinand Beyer, bisa menontonnya lewat kanal Youtube DMS.

Adi menambahkan, saat ini DMS baru berdiri di Klaten, Jawa Tengah. Namun kedepan pihaknya pun berencana akan membuka sekolah musik ini di beberapa daerah. Salah satu bidikannya yaitu Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. (R3/HR-Online/Editor-Eva)

Berhaji ke Tanah Suci

Penantian Seorang Petani di Kota Banjar Berhaji ke Tanah Suci Akhirnya Terwujud Saat Usianya Memasuki 100 Tahun

harapanrakyat.com,- Penantian Rusdi (99), warga lingkungan Langen, RT 2, RW 2, Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, berhaji ke tanah suci akhirnya...
Terungkap, Begini Asal Usul Raja Dinosaurus Menurut Studi Terbaru

Terungkap, Begini Asal Usul Raja Dinosaurus Menurut Studi Terbaru

Baru-baru ini para ilmuwan berhasil mengungkap fakta terbaru melalui bukti-bukti terkait asal usul raja dinosaurus. Seperti yang kita ketahui selama ini bahwa Tyrannosaurus rex ...
Motorola Siap Merilis Moto G56, HP Terjangkau dengan Spesifikasi Mirip G45

Motorola Siap Merilis Moto G56, HP Terjangkau dengan Spesifikasi Mirip G45

Setelah berhasil menghadirkan Moto G55 tahun lalu, Motorola siap untuk merilis penerusnya yaitu Moto G56.  Baru-baru ini, telah muncul bocoran render perangkat dan spesifikasi...
Sejarah Masjid Pathok Negoro, Jejak Langkah Kraton

Sejarah Masjid Pathok Negoro, Jejak Langkah Kraton

Di tengah sibuknya Yogyakarta yang kini makin padat, ada jejak sejarah yang kerap terlupa. Bukan tentang benteng atau istana megah, tapi soal masjid. Bukan...
Pengabdian Fakultas Pendidikan MIPA UPI Bandung di Pangandaran, Dorong Guru Implementasikan Pembelajaran Mendalam dan Nyata dalam Kehidupan 

Pengabdian Fakultas Pendidikan MIPA UPI Bandung di Pangandaran, Dorong Guru Implementasikan Pembelajaran Mendalam dan Nyata dalam Kehidupan 

harapanrakyat.com,- Fakultas Pendidikan Matematika dan IPA UPI Bandung melakukan pengabdian kepada Guru SMA yang ada di Pangandaran. Dalam pengabdian tersebut mereka menyampaikan soal tren...
Spesifikasi Asus ExpertBook BG1409CVA, Laptop Ringan Berkelas

Spesifikasi Asus ExpertBook BG1409CVA, Laptop Ringan Berkelas

Asus ExpertBook BG1409CVA jadi andalan para pekerja dengan mobilitas tinggi. Hal ini karena laptop Asus tersebut memiliki spesifikasi unggulan. Selain membantu penggunanya, spesifikasi laptop...