Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita TasikmalayaApes! Mudik dari Cikarang, Tas Pemudik Ini Tertukar di Tasikmalaya

Apes! Mudik dari Cikarang, Tas Pemudik Ini Tertukar di Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Tas pemudik dari Cikarang yang menaiki bus Budiman Jurusan Cikarang-Tasikmalaya tertukar dengan penumpang lain.

Pemudik tersebut mengunggah kejadian apes yang menimpa dirinya di Grup Facebook Bus cepat Budiman, Sabtu (30/4/2022).

“Mungkin ada yang ketuker tasnya dengan saya jurusan Cikarang-Tasikmalaya. Ditunggu di pool Budiman, hatur nuhun,” tulis akun Wafaup Aofa Lee, Sabtu (30/4/2022) dini hari.

Sontak saja unggahan tersebut pun dikomentari beberapa akun Facebook lainnya. Komentar cukup beragam, ada juga yang menyalahkan pemudik.

“Lah ko bs mng sama tasy,gk d tndain si,” tanya akun Yeni Iyen.

Baca Juga: Viral Pengunjung Matahari Tasikmalaya Berhamburan ke Luar, Ternyata Karena Ini!

Pemudik tersebut lantas menjawab pertanyaan netizen. Ia menyebut, kondektur bus asal nurunin tas. Padahal tas yang kini ada pada dirinya juga beda warna dengan tas miliknya.

“Kondekturnya asal nurunin..warna juga beda kang,” Jawab si Wafaup Aofa Lee yang merupakan pemilik tas yang tertukar.

Akun lainnya berkomentar dengan menyemangati pemudik yang tasnya tertukar tersebut. 

“Kutil…Kurang taliti…sng sabar kang..,” kata akun Facebook Jay Ibnulkotib.

Pemilik tas yang tertukar tersebut menjelaskan, ia diminta menunggu di pool oleh kondektur. Tapi entah sampai kapan. Namun pemudik tersebut berharap tas yang tertukar bisa kembali.

“Sumuhun.. disuruh nunggu di pool sama kondekturnya dipikir ampe kapan.. udah laporan mudah mudahan masih Rizkinya.. amin,” kata si pemilik tas.

Hingga berita ini diunggah belum ada tanggapan dari manajemen Bus Budiman. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Akibat Kecelakaan Menabrak Batu Trotoar Jalan, Seorang Santri di Ciamis Harus Mendapatkan Perawatan Medis

Akibat Kecelakaan Menabrak Batu Trotoar Jalan, Seorang Santri di Ciamis Harus Mendapatkan Perawatan Medis

harapanrakyat.com,- Seorang pengendara motor asal Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis yang juga seorang santri menabrak batu yang ada di trotoar jalan raya Kawali-Cipaku di Desa...
IDI Cabang Kota Banjar Komitmen Tingkatkan Etika Profesi dan Disiplin, Pemkot Minta Sinergitas dalam Pelayanan Kesehatan

IDI Cabang Kota Banjar Komitmen Tingkatkan Etika Profesi dan Disiplin, Pemkot Minta Sinergitas dalam Pelayanan Kesehatan

harapanrakyat.com,- Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2028 resmi dilantik. Mereka berkomitmen akan lebih menguatkan etika profesi dan disiplin....
Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 hadir dengan versi lebih kecil dari generasi sebelumnya. Perangkat ini memiliki sudut yang lebih tumpul dengan sejumlah pilihan warna baru...
Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila: Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, konsen terhadap kasus-kasus asusila, apalagi terkait dengan korbannya anak di bawah umur. Maka dari itu, Polres Ciamis membuka pengaduan...
Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap jaringan pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat. Mereka terjaring dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat)...
Operasi Pekat Lodaya 2025 Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Penganiayaan

Operasi Pekat Lodaya 2025: Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Dugaan Penganiayaan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan seorang pria yang inisial JS, warga Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terduga pelaku yang terlibat dalam kasus tindak...