Berita Jabar (harapanrakyat.com),- Anak pertama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Emmeril Kahn Mumtadz hilang saat berenang di sungai Aare, Kota Bern, Swiss, Kamis (26/5/2022) waktu Swiss.
Tim SAR hingga hari ini, Jumat (27/5/2022) masih melakukan pencarian bersama polisi Swiss.
Sempat beredar kabar, Eril sapaan akrab Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan dan selamat. Belakangan kabar tersebut ternyata hoaks.
Sementara itu, sang ayah, Ridwan Kamil sedang dalam perjalanan dinas untuk memenuhi undangan di Italia dan Inggris bersama delegasi dari Pemprov Jabar.
Baca Juga: SMK di Jabar Terapkan BLUD, Ada yang Raup Penghasilan Rp 2 Miliar
Sedangkan keluarga Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat bersamaan juga sedang berada di Swiss. Termasuk Eril yang berencana melanjutkan S2 di Swiss.
Ridwan Kamil mendapat kabar Eril hilang kontak dari keluarga pada Kamis (26/5/2022). Saat Itu Ridwan Kamil langsung menuju Swiss setelah menuntaskan kegiatannya di Inggris.
Saat ini Ridwan Kamil sudah berkumpul dengan keluarga yang lainnya di Swiss. Sementara KBRI Bern sudah melakukan koordinasi dengan Kepolisian Swiss, emergency line Swiss dan rumah sakit terdekat di Kota Bern.
Sejak Kamis siang, Polisi Kota Bern mengerahkan Tim SAR untuk menyisir area sungai Aare, tempat Eril menghilang. Pencairan lalu dilanjutkan pada Jumat pagi.
Elpi Nazmuzaman, perwakilan keluarga mengajak masyarakat berdoa agar Eril segera ditemukan dengan selamat.
Selain itu, Elpi berjanji akan mengabarkan perkembangan pencarian anak pertama Ridwan Kamil yang hilang tersebut secara berkala sesuai informasi dari otoritas setempat. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)