Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita BanjarLantik Anggota BPD Antar Waktu, Walikota Banjar Ingatkan Ini!

Lantik Anggota BPD Antar Waktu, Walikota Banjar Ingatkan Ini!

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Walikota Banjar, Jawa Barat, Hj. Ade Uu Sukaesih ingatkan tugas dan fungsi anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam menampung, menyalurkan aspirasi masyarakat desa saat melantik anggota BPD antar waktu, Selasa (10/5/2022).

Ade Uu mengambil sumpah dan janji jabatan Heni Kurniasih sebagai anggota BPD Desa Binangun, Kecamatan Pataruman, dengan masa keanggotaan tahun 2018-2024.

Kegiatan pengambilan sumpah dan janji jabatan tersebut berlangsung di Aula Somahna Bagja Dibuana, Kantor Setda Kota Banjar.

Baca Juga: Viral, Pemudik Ini Hibur Petugas Pos Mudik Kota Banjar dengan Goyangan

Heni Kurniasih resmi dilantik sebagai anggota BPD antar waktu menggantikan Rukanda yang akan maju sebagai calon Kepala Desa Binangun.

“Sesuai Perda Kota Banjar nomor 9 tahun 2019, tentang Badan Permusyawaratan Desa bahwa anggota yang berhenti karena mengundurkan diri maka digantikan oleh calon anggota nomor urut berikutnya berdasarkan hasil pemilihan. Dengan ketentuan sisa masa jabatan yang digantikan lebih dari enam bulan,” kata Ade Uu, Selasa (10/5/2022).

Ia menuturkan, anggota BPD antar waktu memiliki tugas dan fungsi yang sama seperti pada umumnya. Tugas dan fungsi tersebut yaitu membahas dan menyepakati peraturan desa bersama Kepala Desa.

“Kemudian menampung, menyalurkan aspirasi masyarakat desa, dan mengawasi kinerja kepala desa,” paparnya.

Ade Uu berharap anggota BPD dapat lebih mengembangkan kompetensi dan meningkatkan sumber daya manusia.

“Tujuannya supaya bisa memperkuat fungsi kelembagaan BPD itu sendiri. Selain itu juga diharapkan dapat menjaga hubungan baik dalam kelembagaan maupun dengan pemerintah desa,” paparnya. (Sandi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

harapanrakyat.com,- Seorang ibu datang mengendarai sepeda motor matic bersama anaknya ke Markas Damkar Kota Tasikmalaya di Kecamatan Bungursari. Ia sengaja meminta tolong lantaran jari...
Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....