Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita BanjarSepekan Ini Cuaca di Kota Banjar Begitu Panas, Ini Penjelasan BPBD

Sepekan Ini Cuaca di Kota Banjar Begitu Panas, Ini Penjelasan BPBD

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Beberapa hari terakhir ini kondisi cuaca panas begitu dirasakan oleh masyarakat Kota Banjar, Jawa Barat, terlebih pada siang hari.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Kota Banjar, Kusnadi mengatakan, hal itu disebabkan karena saat siang hari didominasi cuaca cerah dan tingkat perawanan yang cukup rendah.

“Sehingga hal tersebut mengoptimumkan penerimaan sinar matahari di permukaan bumi. Kondisi seperti ini bukan disebabkan oleh fenomena gelombang panas,” kata Kusnadi kepada HR-Online, Rabu (11/5/2022).

Baca juga: Lagi! Pencatutan Nama Pejabat, Pelaku Ngaku Kadinsos Kota Banjar

Ia menjelaskan, berdasarkan prakiraan curah hujan probabilistik dasarian II Mei 2022 yang dirilis oleh BMKG Stasiun Klimatologi Bogor, untuk wilayah Kota Banjar memiliki peluang rendah.

“Saat ini Kota Banjar memiliki peluang curah hujan rendah <50mm/dasarian. Hal tersebut menunjukkan adanya pengurangan curah hujan yang terus terjadi sejak bulan April 2022,” jelasnya.

Selain itu, Kusnadi menambahkan, setelah beberapa waktu berada di musim hujan wilayah Kota Banjar, juga diperkirakan akan mulai memasuki musim kemarau.

“Diperkirakan akan mulai memasuki musim kemarau pada awal bulan Juni mendatang (dasarian I bulan Juni 2022), dan diperkirakan akan mengalami puncak musim kemarau pada bulan September 2022,” tambahnya.

Namun Kusnadi menegaskan, masyarakat diimbau tetap waspada saat periode peralihan musim seperti sekarang ini.

“Karena tidak menutup kemungkinan akan terjadi potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat, angin kencang, puting beliung, dan potensi hujan es,” pungkas Kepala BPBD Kota Banjar ini. (Sandi/R8/HR Online/Editor Jujang)

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates ternyata menyimpan kisah kelam masa lalu. Monumen Kijang Biru di Wates, Kulon Progo, bukan sekadar penanda jalan atau simbol...
Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone kecil saat digunakan menelepon atau mendengarkan musik bisa jadi pengalaman yang cukup menyebalkan. Apalagi jika sedang menunggu telepon penting atau ingin menikmati...
Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...