Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Membuat Shock Depan Motor Empuk dengan Beberapa Langkah Ini

Cara Membuat Shock Depan Motor Empuk dengan Beberapa Langkah Ini

Cara membuat shock depan motor empuk adalah hal yang penting untuk Anda pelajari, tujuannya supaya kendaraan semakin nyaman Anda gunakan.

Shock sendiri merupakan sebuah elemen penting pada sebuah kendaraan roda dua, termasuk bagian shock depan. Maka dari itu memerlukan perawatan khusus supaya komponen ini tetap empuk dan nyaman.

Tidak hanya itu saja, melainkan shockbreaker bagian depan ini ternyata juga memegang peranan penting demi kenyamanan para penggunanya.

Baca Juga: Kapan Shockbreaker Motor Harus Diganti, Ketahui Gejalanya

Cara Membuat Shock Depan Motor Empuk yang Mudah dengan Trik Ini

Shockbreaker depan memiliki peran yang sangat penting untuk kenyamanan dan handling selama mengemudi.

Apabila bantingannya terlalu keras, maka pengguna motor tidak akan merasa nyaman dan bisa membuat kerusakan elemen lainnya.

Masalah yang seringkali terjadi adalah karena kualitas oli yang memburuk dan volume yang tidak seimbang antara sisi kiri dan kanan.

Pasalnya kualitas oli yang sudah turun ternyata memiliki pengaruh pada daya tangkap shockbreaker.

Walaupun kini sudah ada banyak shockbreaker dengan embel-embel adjustable, ternyata semua komponen ini pada motor standar sudah ada pengaturannya.

Sehingga bagi Anda yang sudah merasa komponen ini terlalu keras atau empuk maka bisa mengatur sendiri settingannya. Bagaimana?

Baca Juga: Shockbreaker Motor Rusak, Ini Tanda-tandanya

Atur Jumlah Oli

Cara membuat shock depan motor empuk untuk langkah yang pertama adalah dengan mengatur bagaimana jumlah olinya.

Biasanya 4 cc dari standar dan jika lebih dari itu maka akan membuat ruangan kosong pada tabung menjadi menyempit.

Hal ini akan membuat desakan dan cairan yang seharusnya pindah ke ruangan lain maka menjadi tidak bisa. Sehingga membuat suspensi menjadi mati.

Atur Lubang Suling

Langkah berikutnya adalah dengan cara mengecilkan lubang suling yang digunakan sebagai penahanan aliran oli shock supaya tak terlalu cepat.

Biasanya ini dikerjakan pada motor balap dan berdampak membuat refleksi lebih lambat.

Meski demikian, pekerjaan seperti ini juga perlu kecermatan khusus serta kontribusi dari tukang las profesional. Sebab jika lubang begitu kecil, maka akan membuat oli jadi tidak mengalir.

Ganti Per

Kemudian ada juga cara lain yakni dengan mengganti per. Biasanya panjang per alternatif juga harus sesuai supaya tidak menekuk.

Jika semakin banyak ulir, maka per akan lebih keras, sehingga bisa mencari per yang sedikit lebih renggang.

Baca Juga: Shock Depan Ambles, Ini Beberapa Faktor Penyebab dan Cara Mengatasi

Ganjal dengan Ring

Untuk langkah yang terakhir adalah dengan mengganjal dengan menggunakan ring. Meskipun tidak begitu penting, akan tetapi ada beberapa teknisi yang justru memperbolehkan dengan persyaratan ini.

Caranya dengan menggunakan ring atau washer original yang tidak mudah tergerus. Sebab gram-gramnya juga bisa menutup lubang suling dan juga bisa menghancurkan sil dan as pula.

Dari beberapa cara membuat shock depan motor empuk seperti itu, mungkin saja Anda juga berkeinginan untuk membuatnya. Sehingga setelah mengetahui langkah-langkahnya kini saatnya untuk menerapkannya sendiri. (R10/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...