Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TerbaruSeluruh Desa di Ciamis Sudah Cairkan DD Tahap 1 Tahun 2022

Seluruh Desa di Ciamis Sudah Cairkan DD Tahap 1 Tahun 2022

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Seluruh Desa di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini sudah mencairkan Dana Desa (DD) tahap 1 tahun 2022.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Ciamis, Andi Sopyandi, mengatakan, Dana Desa tahap 1 mulai disalurkan sejak bulan Februari 2022.

“Desa yang terakhir mencairkan adalah Panumbangan,” ujar Andi, Senin (13/6/2022).

Kata dia, DD tahap 1 nilainya 40 persen dari total keseluruhan Dana Desa.

“Tahap satu itu 40 persen, tahap dua 40 persen, dan tahap tiga 20 persen, kalau untuk Desa yang status mandiri penyalurannya tahap satu 60 persen, tahap dua 40 persen,” katanya.

Baca juga: 50 Pelaku UMKM Ciamis Ramaikan Galuh Digital Fest

Adapun penggunaan Dana Desa sudah diatur oleh pemerintah pusat, yakni 40 persen untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), 20 persen untuk kegiatan ketahanan pangan, 8 persen untuk penanganan Covid-19 dan sisanya 32 persen bisa untuk kegiatan fisik dan pemberdayaan.

“Karena awal tahun 2022 ini masih dalam kondisi pandemi, sehingga DD tahap 1 alokasi terbesar masih untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) masyarakat tidak mampu,” jelas Andi.

Pihaknya berharap, kepada semua Desa yang telah menerima transferan Dana Desa tahap 1, agar segera menyerap anggaran dan menggunakannya sesuai peruntukan.

“Karena untuk mencairkan Dana Desa tahap 2, segala bentuk kegiatan di tahap 1 harus sudah selesai. Nanti hasil kegiatan tahap 1 dilaporkan ke Dinas sebagai syarat pencairan DD tahap 2,” ungkapnya.

Sementara itu, terkait kapan pencairan Dana Desa tahap 2, Andi menargetkan paling telat bulan Agustus 2022. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...
Kantor BSI Kota Tasikmalaya

Kebakaran Hebat Terjadi di Area Proyek Pembangunan Kantor BSI Kota Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Kebakaran hebat terjadi di area proyek pembangunan Kantor BSI Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jalan Mayor Utarya, Kelurahan Empangsari, Kecamatan Tawang, Minggu (3/5/2025). Besarnya kobaran...
Fun Tasik Competition 2025

Atlet Sepatu Roda Kota Banjar Juara 2 Skate Cross Ajang Fun Tasik Competition 2025

harapanrakyat.com,- Atlet cabang olahraga sepatu roda Kota Banjar, Jawa Barat, berhasil mengukir prestasi menjadi juara 2 dalam event Fun Tasik Competition 2025 yang berlangsung...
Elkan Baggott

Elkan Baggott Kenang Momen Manis Bersama Timnas: Garuda Tetap di Hati

Elkan Baggott, bek dari Blackpool FC, masih mengingat kebersamaannya dengan Timnas Indonesia. Bahkan ia masih mengingat setiap momen manis bersama tim Garuda tersebut. Elkan sempat...
Maling Motor Apes, Kepergok Warga Saat Beraksi di Garut, Berakhir Babak Belur

Maling Motor Apes, Kepergok Warga Saat Beraksi di Garut, Berakhir Babak Belur

harapanrakyat.com,- Apes betul nasib dua orang maling motor berinisial A dan TR. Kedua maling motor tersebut babak belur usai kepergok warga saat melakukan tindakan...
Djajang Nurdjaman

Sosok Djajang Nurdjaman, Mantan Pelatih Sekaligus Direktur Teknik Persib Bandung

Persib Bandung kabarnya telah menunjuk mantan pelatih Djajang Nurdjaman sebagai Direktur Teknik (Dirtek) klub. Kabar tersebut beredar di sosial media X (Twitter) yang memperlihatkan...