Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita TerbaruMotor Stylish dan Irit BBM yang Cocok untuk Anak SMA, Ini Rekomendasinya

Motor Stylish dan Irit BBM yang Cocok untuk Anak SMA, Ini Rekomendasinya

Motor stylish dan irit BBM ini cocok untuk anak SMA. Selain stylish dan irit BBM, harganya pun tidak sampai menguras tabungan Anda. Jenis sepeda motor tersebut adalah matic dan motor bebek.

Kenapa jenis motor sport tak masuk dalam rekomendasi motor stylish yang cocok buat anak SMA? Ya, karena tren yang muncul akhir-akhir ini motor matic dan motor bebek. Kedua jenis sepeda motor tersebut lebih populer daripada motor sport.

Tak hanya penggunaannya yang mudah serta perawatannya yang praktis, rekomendasi untuk motor matic dan bebek ini juga hemat dalam pemakaian bahan bakar.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini 5 pilihan sepeda motor yang cocok untuk kendaraan anak SMA ke sekolah.

Rekomendasi 5 Motor Stylish dan Irit BBM, Cocok untuk Anak SMA

Baca Juga : Yamaha Mio M3 125, Harga Terbaru Juni 2022 Mulai Rp 17 Jutaan Saja!

Vespa LX 125 i-Get

Tampilan skuter matik ini begitu modis dan kekinian. Citra itulah yang tersemat pada Vespa LX 125 i-Get.

Harga unitnya memang terbilang cukup tinggi, tetapi bagi Anda yang mengutamakan tampilan berkelas, Vespa matic ini menjadi pilihan yang sempurna.

Performa motor matic yang satu ini tentunya tak perlu diragukan lagi, karena mesinnya sudah menggunakan 124,5 cc.

Honda Vario 160

Motor stylish dan irit BBM lainnya yang cocok buat anak SMA yaitu Honda Vario 160. Selain mudah mengendarainya, bahan bakar motor ini juga super hemat.

Meski mengusung mesin berkapasitas 156,9 cc, namun berdasarkan hasil uji coba terbukti konsumsi bahan bakar motor Honda matic yang satu ini mampu mencapai 46,9 km per liter.

Baca Juga : Warna Baru Vespa 2020 yang Memukau, Trendi, dan Penuh Gaya

Apalagi Honda Vario 16 memiliki fitur ISS (Idling Stop System). Hal ini membuatnya makin hemat konsumsi BBM.

Suzuki Nex II

Rekomendasi berikutnya untuk motor stylish dan irit BBM untuk anak SMA yaitu motor matic Suzuki Nex II.

Memiliki body yang ramping sehingga motor matic pabrikan Suzuki ini cocok menjadi opsi pilihan. Dengan dimensinya yang kecil membuat motor ini irit konsumsi BBM.

Motor matic dari Suzuki ini cocok buat anak SMA atau usia 17-19 tahun dengan memiliki postur tubuh yang ideal.

Berbekal kapasitas mesin 113 cc membuat popularitas Suzuki Nex II yang hemat akan konsumsi BBM sudah terkenal dalam pasar industri roda dua Indonesia.

Baca Juga : Honda Cliq 110 Dibanderol Rp 8 Jutaan, Bagaimana Kualitasnya?

Honda Revo

Dari awal kemunculannya, motor bebek Honda Revo mampu memikat para penggemar motor stylish yang irit BBM.

Berdasarkan hasil uji coba pihak produsen, konsumsi BBM Honda Revo terbaru ini mencapai 60 km per liter.

Kapasitas mesinnya memang tidak besar, tetapi yang menjadi tujuan utama dari sepeda motor ini adalah untuk mobilitas harian irit BBM. Terlebih harganya pun cukup terjangkau, yakni kisaran Rp 15 jutaan.

Honda Supra X 125

Rekomendasi terakhir motor stylish dan irit BBM yang cocok untuk anak SMA yaitu Honda Supra X 125. Selain irit, motor bebek legendaris ini juga mampu menjadi tunggangan yang nyaman.

Tingkat konsumsi bahan bakar Honda Supra X 125 adalah 57,2 km per liter. Kenyamanan berkendara pun terasa luar biasa.

Demikianlah rekomendasi 5 motor stylish irit BBM yang cocok buat anak remaja usia 17 sampai 19 tahun. (R3/HR-Online/Editor-Eva)

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...