Minggu, Mei 11, 2025
BerandaBerita TerbaruObjek Wisata Taman Pintar Yogyakarta

Objek Wisata Taman Pintar Yogyakarta

Objek wisata Taman Pintar Yogyakarta merupakan salah satu diantara banyaknya destinasi menarik yang ada di kawasan Kota Yogyakarta.

Memang berbicara tentang wisata di daerah Yogyakarta tak pernah ada habisnya lantaran berjumlah sangat banyak.

Yogyakarta sendiri selalu menjadi magnet pengunjung baik domestik sampai mancanegara sekalipun.

Para pengunjung tertarik datang agar bisa menikmati momen berlibur di kawasan Yogyakarta.

Salah satu yang menarik perhatian pengunjung adalah Taman Pintar yang ada di pusat Kota Yogyakarta.

Taman satu ini memadukan destinasi wisata rekreasi dan edukasi di dalam satu lokasi yang sama.

Bagi Anda yang berminat datang ke Taman Pintar Yogyakarta wajib simak informasi selengkapnya berikut ini.

Informasi Seputar Objek Wisata Taman Pintar Yogyakarta

Spot Taman Pintar Jogja sangat mudah pengunjung jangkau lantaran letaknya dekat dengan pusat kota Jogja.

Untuk alamatnya sendiri berada di Jalan Panembahan Senopati nomor 1-3 di area Benteng Vredeburg, Kota Yogyakarta.

Rute ke Taman Pintar Jogja sangat mudah pengunjung jangkau lantaran dekat dengan pusat kota Yogyakarta.

Dari pusat kota Yogyakarta, hanya perlu berjalan kaki ke arah timur Jalan KH. Ahmad Dahlan ke Jl. Pangurakan maka tiba di Taman Pintar.

Jarak yang harus pengunjung tempuh dari pusat kota ke Taman Pintar sangat dekat yaitu 500 meter dengan berjalan kaki.

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Taman Pintar 

Untuk harga tiket ke Taman Pintar non rombongan bagi anak-anak yaitu Rp 10 ribu dan dewasa sebesar Rp 18 ribu.

Harga tersebut belum termasuk tiket agar bisa menikmati wahana permainan di dalamnya.

Destinasi Taman Pintar buka mulai hari Selasa sampai Minggu di jam 9 pagi dan tutup pada pukul 4 sore.

Fasilitas Taman Pintar Yogyakarta

Adapun fasilitas wisata edukasi di kawasan Taman Pintar sangat lengkap dan bisa pengunjung manfaatkan.

Wajar saja lantaran lokasi tersebut memang diproyeksikan menjadi taman edukasi yang paling maju di Asia Tenggara.

Tak hanya fasilitas pendukung umum seperti toilet, mushola, ada fasilitas khusus di Taman Pintar Yogyakarta seperti:

  • Alat peraga IPTEK
  • Food court, ruang kesehatan, musholla
  • Pusat informasi dan pelayanan untuk pengunjung
  • Lift untuk wisatawan yang berkebutuhan khusus

Daya Tarik Taman Pintar Yogyakarta

Wahana wisata edukasi Taman Pintar sebagian besar untuk menumbuhkan minat wisatawan pada teknologi dan sains.

Kendati demikian bukan berarti hal tersebut meninggalkan ketertarikan terhadap hal yang berbau kesenian dan budaya.

Sebab itulah di sini tersedia beberapa daya tarik wisata untuk pengunjung seperti:

Gedung Oval

Pertama ada Gedung Oval yang merupakan sebuah gedung di Taman Pintar dengan bangunan berbentuk oval.

Gedung tersebut pengelola dedikasikan untuk menumbuhkan minat wisatawan terhadap sains terutama biologi, geologi, fisika dan astronomi.

Untuk sains fisika di dalam gedung tersebut ada alat peraga berupa terowongan ilusi, generator pedal dan faktor Van De Graaff.

Gedung Kotak

Berikutnya ada Gedung Kotak yang mana secara ukuran lebih besar daripada Gedung Oval namun fungsinya mirip seperti Gedung Oval.

Hanya saja perbedaannya terletak pada sains yang tersaji di gedung oval bersifat penerapan.

Hal ini mengartikan gedung kotak lebih berkonsentrasi terhadap teknologi bukannya basic sains seperti gedung oval.

Planetarium Taman Pintar

Selanjutnya ada Planetarium Taman Pintar dengan keistimewaan yakni pemakaian proyektor digital.

Proyektor digital tersebut berguna untuk memperagakan benda langit, misalnya kota Yogyakarta saat malam hari.

Pertunjukan berlanjut dengan pemutaran film mengenai perjalanan manusia di aera Bulan.

Itulah informasi seputar objek wisata Taman Pintar Yogyakarta yang menarik untuk Anda datangi. (Deni/R4/HR-Online)

Spesifikasi Asus ExpertBook BG1409CVA, Laptop Ringan Berkelas

Spesifikasi Asus ExpertBook BG1409CVA, Laptop Ringan Berkelas

Asus ExpertBook BG1409CVA jadi andalan para pekerja dengan mobilitas tinggi. Hal ini karena laptop Asus tersebut memiliki spesifikasi unggulan. Selain membantu penggunanya, spesifikasi laptop...
Beckham Putra

Tampil Impresif dan Melejit di Musim ini, Berapa Gaji Beckham Putra di Persib Bandung?

Kemenangan Persib Bandung di Liga 1 2024/2025 tentu atas kerja keras para pemain yang tampil konsisten dan gemilang di setiap pertandingan. Beckham Putra menjadi...
Cara Mengaktifkan Peringatan Pelacak Tak Dikenal Android

Cara Mengaktifkan Peringatan Pelacak Tak Dikenal Android

Peringatan Pelacak Tak Dikenal Android merupakan salah satu fitur penting yang bisa pengguna manfaatkan sebaik mungkin. Fitur HP ini sendiri bisa membantu pengguna untuk...
Anggota TNI Inspiratif Ini Latih Fisik Pemuda Kota Banjar yang Ingin Daftar Tentara tanpa Dipungut Biaya, Begini Kisahnya

Anggota TNI Inspiratif Ini Latih Fisik Pemuda Kota Banjar yang Ingin Daftar Tentara tanpa Dipungut Biaya, Begini Kisahnya

harapanrakyat.com,- Seorang anggota TNI dari Koramil 1318/Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat sangat inspiratif. Pasalnya, prajurit TNI tersebut rela meluangkan waktunya untuk mendidik para pemuda...
Piala AFF U-23

Hadapi Piala AFF U-23, Tiga Bek Keturunan Ini Bisa Dipanggil ke Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Timnas Indonesia U-23 memang tengah mempersiapkan diri menghadapi sejumlah agenda di musim ini. Salah satu pertandingan terdekat yang akan berlangsung pada 15-31 Juni 2025...
Penanganan Dugaan Korupsi Tunjangan

Kejari Kota Banjar Dinilai Tak Terbuka soal Penanganan Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD

harapanrakyat.com,- Pembina Poros Sahabat Nusantara (POSNU) Kota Banjar, Jawa Barat, Muhlison, mengkritisi penanganan dugaan korupsi tunjangan rumdin dan transportasi Anggaran Sekretariat DPRD oleh Kejaksaan...