Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita TerbaruLawan Maroko di Semifinal, Theo Hernandez Bikin Gol Tercepat Piala Dunia

Lawan Maroko di Semifinal, Theo Hernandez Bikin Gol Tercepat Piala Dunia

Theo Hernandez mencatatkan namanya di buku piala dunia saat lawan Maroko di semifinal tadi pagi. Pemain Prancis ini, memecahkan rekor baru di Piala Dunia 2022, usai menang 2-0 dari Maroko. Ia cetak gol tercepat pada babak semifinal kompetisi 4 tahunan ini.

Gol dari Theo Hernandez juga merupakan angka pembuka laga Prancis vs Maroko tepatnya menit ke-5. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Al Bayt, 15 Desember 2022, pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Final Piala Dunia Qatar 2022, Prancis Tantang Argentina

Sedangkan gol kedua dari Tim Ayam Jantan ini, oleh Randal Kolo Muani. Itu terjadi pada menit ke-79 babak kedua.

Dalam sejarah, tepatnya 1958, Vava mampu membawa Brasil unggul cepat pada babak semifinal ketika menghadapi Prancis. Pemain Brasil ini berhasil mencetak gol pada menit kedua.

Namun, pada Piala Dunia 2022 ini, rekor sama kembali tercipta. Kali ini Theo Hernandez menuliskan namanya pada buku rekor, saat melawan Maroko di semifinal.

Baca Juga: Hasil Argentina vs Kroasia: Menang 3-0, Messi dkk Masuk Final Piala Dunia 2022

Selain itu, ia juga jadi pemain pertama yang berhasil bobol gawang Maroko. Bukan hanya itu, Prancis juga menghentikan rentetan 4 kali clean sheet Maroko sejak babak penyisihan hingga babak ini.

Tak hanya itu saja, Theo juga sekaligus membawa negaranya lolos kembali ke final usai menang lawan Maroko.

Sebelumnya, pada piala dunia edisi 2018 yang diselenggarakan di Rusia, Prancis juga masuk final dan menjadi juara setelah mengalahkan Kroasia. Pada final 2022 kali ini, mereka bertemu Argentina.

Dengan begitu, laga Final Piala Dunia 2022 sudah pasti antara Argentina vs Prancis.

Apakah Theo Hernandez akan kembali mencetak gol ke gawang Argentina, seperti saat lawan Maroko pada babak semifinal? Saksikan saja siaran langsung finalnya pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. (Revi/R5/HR-Online/Editor-Adi)

CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

Sub-merek Nothing, CMF, secara resmi telah meluncurkan CMF Phone 2 Pro secara global dalam sebuah acara besar di India. Produk tersebut adalah ponsel pintar...
Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah kue apem putih sangat menarik. Keberadaan apem putih ini cukup familiar untuk warga Pandeglang, Banten. Selain itu, makanan tradisional ini juga memang sudah...
Asus ROG Zephyrus G15 2025

Asus ROG Zephyrus G15 2025, Laptop Ramping dan Canggih

Asus ROG Zephyrus G15 2025 adalah salah satu laptop baru yang dikenalkan awal tahun ini. Asus memperkenalkan perangkat elektronik ini dalam acara tahunan CES...
Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

harapanrakyat.com,- Seorang ibu datang mengendarai sepeda motor matic bersama anaknya ke Markas Damkar Kota Tasikmalaya di Kecamatan Bungursari. Ia sengaja meminta tolong lantaran jari...
Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...