Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita CiamisMusim Libur, Kadisdik Ciamis Minta Guru Awasi Siswa

Musim Libur, Kadisdik Ciamis Minta Guru Awasi Siswa

harapanrakyat.com,- Pada libur semester, Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Asep Saeful Rahmat menghimbau para Guru agar bisa awasi siswa. 

“Walaupun Pandemi Covid-19 melandai dan seolah sudah bebas, tapi kenyataanya masih ada dengan varian baru. Maka sampaikan kepada peserta didik agar berhati-hati dalam menjaga kesehatan,” katanya, Jumat (23/12/2022).

Kemudian, lanjutnya, selama melaksanakan libur semester nanti agar tetap dapat melakukan kegiatan yang bermanfaat. Seperti halnya kegiatan keagamaan, magrib mengaji dan lainnya.

Baca juga: Disdik Ciamis Harapkan Guru Penggerak Jadi Teladan dan Ekosistem Pembelajaran

“Hal itu tentunya dalam pemantauan dan pengawasan bapak ibunya agar mereka bisa melaksanakan kegiatan itu dengan baik,” ucapnya.

Asep mengatakan, jika ada sekolah yang melaksanakan study tour, setidaknya harus berhati-hati dalam melaksanakannya. Sehingg, Guru selain mengawasi siswa, juga harus bisa menjaga keamanan dan keselamatan siswa.

“Bahkan dalam kunjungannya, kami imbau kiranya dapat berkunjung di daerah sendiri (Ciamis, red). Nantinya bisa mengenalkan budaya Tatar Galuh, bisa ke Situ Lengkong Panjalu, Karangkamulyan dan lainnya,” katanya.

Asep menjelaskan, jika berkunjung ke tempat bersejarah dan tempat wisata di Kabupaten Ciamis ini selain untuk bermain, nantinya para siswa akan belajar dan mengetahui sejarah di Tatar Galuh Ciamis.

“Nantinya mereka akan tahu dan lebih memahami akan sejarah Galuh. Karena Galuh itu berbudi luhur,” pungkasnya. (Feri/R6/HR-Online)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...