Rabu, Maret 19, 2025
BerandaBerita TerbaruBahaya Kunyit untuk Kesehatan Tubuh Jika Dikonsumsi Berlebihan

Bahaya Kunyit untuk Kesehatan Tubuh Jika Dikonsumsi Berlebihan

Bahaya kunyit untuk kesehatan tubuh perlu diketahui juga. Meski bagus, ternyata kunyit juga bisa berbahaya untuk tubuh. Tanaman herbal ini bisa memberikan efek samping untuk yang mengonsumsinya.

Kunyit merupakan rempah yang dengan mudah kita temukan di Indonesia. Rempah ini seringkali menjadi bahan untuk menambah cita rasa makanan.

Selain itu, kunyit juga bisa menjadi bahan pewarna makanan alami. Dalam pengobatan tradisional pun kunyit sangat bermanfaat.

Baca Juga: Manfaat Ubi Cilembu Melimpah, untuk Kesehatan hingga Kecantikan!

Akan tetapi, Anda juga perlu mengetahui efek samping yang dapat timbul apabila mengonsumsi kunyit terlalu banyak. Berikut ini penjelasannya!

Apa Saja Bahaya Kunyit untuk Kesehatan Tubuh?

Sebagai orang Indonesia, pastinya kita sudah cukup akrab dengan berbagai jenis rempah. Salah satu jenis rempah yang sangat multiguna adalah kunyit.

Kunyit dapat masyarakat gunakan sebagai salah satu bahan makanan, pewarna alami makanan, dan bahkan hingga pengobatan tradisional seperti jamu dan lain sebagainya.

Mengonsumsi kunyit ini memang sangat baik dan memang sudah terbukti manfaatnya. Walau begitu, bukan berarti Anda bisa mengonsumsinya secara berlebihan.

Berapa Banyak Konsumsi Kunyit Per Hari?

Dalam mengonsumsi kunyit juga ada batasannya dan tidak boleh sembarang. University if Maryland Medical Center menjelaskan bahwa dosis kunyit per hari untuk orang dewasa adalah sekitar 1,5 g untuk akar sedang dan 1,3 g untuk akar kering,bubuk.

Bubuk standar atau suplemen kurkumin buatan pabrik dapat Anda konsumsi sebanyak 400 hingga 600 mg, 2 kali per hari.

Baca Juga: Manfaat Cengkeh untuk Kesehatan, Bisa Atasi Ejakulasi Dini Pria!

Secara umum memang sebaiknya hindari mengonsumsi kunyit lebih dari 500 mg per harinya karena bisa memicu berbagai efek samping. Karena sebenarnya bahaya kunyit untuk kesehatan tubuh itu tidak bisa kita sepelekan.

Bahaya dari Konsumsi Kunyit Terlalu Banyak

Tidak dipungkiri memang kunyit memiliki banyak manfaat. Meski demikian, mengonsumsinya terlalu banyak mampu menimbulkan efek samping pada tubuh, yakni sebagai berikut:

Sakit Kepala

Ketika Anda mengonsumsi kunyit lebih dari batas normal, maka sakit kepala akan datang. Dosis kunyit yang terlalu banyak pada tubuh dapat menimbulkan mual dan juga sakit kepala yang mengganggu.

Iritasi Pencernaan

Kunyit atau kunir sebenarnya bisa memperlancar proses pencernaan tubuh. Namun lagi-lagi bila Anda mengonsumsinya dalam dosis yang terlalu banyak bisa membuat iritasi pencernaan. Bahaya kunyit untuk kesehatan tubuh ini karena dapat merangsang lambung memproduksi asam terlalu banyak.

Batu Ginjal

Kunyit dalam dosis tinggi memiliki kadar oksalat. Zat oksalat ini dapat memicu masalah untuk kesehatan tubuh, salah satunya adalah batu ginjal. Jika sudah terkena penyakit ini maka akan muncul rasa nyeri.

Baca Juga: Manfaat Daun Tempuyung untuk Penyakit Ringan hingga Berat!

Kondisi yang Tidak Boleh Mengkonsumsi Kunyit

Tidak semua orang dapat mengonsumsi kunyit. Beberapa orang dengan keadaan atau kondisi tubuh tertentu dilarang untuk makan maupun minum kunyit.

Ada beberapa kondisi kesehatan yang tidak boleh mengonsumsi kunyit yang perlu Anda perhatikan.

Tengah Mengonsumsi Obat Pengencer Darah

Tanaman kunyit memiliki kandungan kurkumin yang pastinya berkhasiat untuk antioksidan, antiinflamasi, mengurangi fungsi trombosit, dan antimikroba. Apabila seseorang yang tengah mengonsumsi obat pengencer darah memakan kunyit, maka efek samping dari obat tersebut akan bertambah.

Diare

Bahaya kunyit untuk kesehatan tubuh dapat terasa oleh orang penderita diare. Ketika mengonsumsinya dengan jumlah banyak, maka diare bisa saja semakin parah.

Tengah Menjalani Proses Operasi

Bahaya kunyit lainnya adalah pada orang yang sedang menjalani operasi. Hal itu karena rempah ini cenderung bisa menghambat proses pembekuan pada darah.

Bagi Anda yang akan menjalani operasi, sebaiknya melakukan “puasa” atau detoks kunyit dalam waktu 1 hingga 2 minggu sebelumnya.

Memiliki Riwayat Darah Rendah

Bagi orang yang memiliki riwayat darah rendah, sebaiknya hindari mengonsumsi kunyit. Sebab, kunyit dapat mengurangi tekanan darah dan akan hanya akan mengakibatkan komplikasi kesehatan pada tubuh.

Semua efek samping tersebut akan muncul ketika Anda mengonsumsi kunyit terlalu banyak. Jika memang Anda ingin mengonsumsi kunyit secara rutin setiap hari, sebaiknya konsultasikan hal tersebut ke dokter terlebih dahulu.

Karena jika tidak, mengonsumsinya hanya akan menimbulkan bahaya kunyit untuk kesehatan tubuh. Selalu pastikan bahwa Anda telah mengetahui batas wajar konsumsi kunyit setiap harinya agar tidak menimbulkan efek negatif untuk diri sendiri. (R10/HR-Online)

Syekh Abdul Qadir Jailani

Syekh Abdul Qadir Jailani, Sosok Wali Sufi yang Terkenal Memiliki Banyak Karamah

Syekh Abdul Qadir Jailani adalah seorang ulama Islam dan wali sufi terkemuka. Apalagi dalam sejarah Islam, ia terkenal karena pengetahuannya yang mendalam dan kemampuan...
Isu Mundurnya Sri Mulyani

Isu Mundurnya Sri Mulyani dari Kabinet Prabowo Terjawab, Istana Negara Lakukan Klarifikasi

harapanrakyat.com,- Isu mengenai mundurnya Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan dari kabinet Prabowo Subianto akhirnya terjawab. Istana Negara memberikan klarifikasi lewat juru bicara kepresidenan, Hariqo...
Harga Cabai Rawit Merah

Harga Cabai Rawit Merah Meroket Jelang Lebaran 2025, Wamentan: Hal yang Wajar

harapanrakyat.com,- Menjelang Lebaran 2025, harga kebutuhan pangan mengalami kenaikan yang signifikan. Salah satunya lonjakan harga cabai rawit merah yang lebih tinggi dari harga biasanya....
Kisah Anas bin Malik

Kisah Anas bin Malik, Pelayan Nabi Muhammad SAW yang Juga Periwayat Hadis

Kisah Anas bin Malik yang terkenal sebagai periwayat hadis Nabi Muhammad SAW sangat perlu kita ketahui. Apalagi, sahabat nabi yang satu ini adalah pembantu...
Toko Kue

Jelang Idulfitri, Toko Kue di Kota Banjar Kebanjiran Order

harapanrakyat.com,- Mendekati Hari Raya Idulfitri 1446 H yang kurang dari dua pekan lagi, toko kue untuk perlengkapan Lebaran di Kota Banjar, Jawa Barat, mulai...
Kendaraan Berknalpot Brong

Polisi akan Tindak Tegas Pengguna Kendaraan Berknalpot Brong di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Polres Pangandaran, Polda Jawa Barat, mengingatkan kepada warga untuk tidak menggunakan kendaraan berknalpot brong karena mengganggu ketenangan masyarakat. Wakapolres Pangandaran, Kompol Usep Supiyan mengatakan,...