Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSelesai Direvitalisasi, Gubernur Jabar Resmikan Situ Gede Tasikmalaya

Selesai Direvitalisasi, Gubernur Jabar Resmikan Situ Gede Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Gubernur Jabar Ridwan Kamil meresmikan Situ Gede Kota Tasikmalaya yang telah selesai direvitalisasi, Sabtu (14/1/2023). Selain dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kota Tasikmalaya, Situ Gede menjadi salah satu penopang untuk kemajuan ekonomi dan mengurangi kemiskinan.

Sebelum meresmikan pembangunan Situ Gede, Ridwan Kamil membagikan door prize sepeda kepada anak-anak dan ibu-ibu. Nampak juga ajudan dadakan selebgram Ardi Rungkad dan Acil Mejekom. Rombongan Pemprov Jabar pun menjajal Situ Gede berkeliling dengan menaiki perahu.

“Kita resmikan destinasi wisata yang akan memberikan pendapatan dan kemajuan ekonomi Kota Tasikmalaya,” Kata Ridwan Kamil Gubernur Jabar.

Baca Juga: Situ Gede Tasikmalaya Akan Direvitalisasi, Anggaran 8 Miliar

“Bawahnya ada tempat dagang, tidak ada yang termarjinalkan dan semua terakomodir. Sedangkan pada bagian atasnya untuk tempat ngariung (Berkumpul) balakecrakan (bercanda) dan lain sebagainya,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil beraharap dengan selesainya revitalisasi Situ Gede ini menjadi sebuah penguat ekonomi. Fokus dari pembangunan Kota Tasikmalaya adalah ekonomi dan pariwisata. Sehingga kotanya harus aman dan bikin nyaman dengan banyak kegiatan.

Menurut Gubernur Jabar ke depan orang akan datang ke Tasikmalaya untuk belanja dan berwisata, terlebih ketika pembangunan Tol Cigagas selesai.

“Itu kan yang untung siapa, Jelas PAD Kota Tasikmalaya dan warga yang berekonomi. Sehingga nanti ekonomi maju, kemiskinan berkurang, orang betah tinggal di Kota Tasikmalaya,” tuturnya.

Mengenai keluhan mengenai tempat Situ Gede yang terlalu tinggi usai revitalisasi kurang melindungi hujan dan panas, Ridwan Kamil menyebut hal itu bisa menyesuaikan.

“Yang begituan mah sesuaikan, karena dengan teduhnya pohon, panas dan hujan bisa terlindungi. Kecuali kalau ini gersang, tapi kan ini rindang,” pungkasnya. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Djajang Nurdjaman

Sosok Djajang Nurdjaman, Mantan Pelatih Sekaligus Direktur Teknik Persib Bandung

Persib Bandung kabarnya telah menunjuk mantan pelatih Djajang Nurdjaman sebagai Direktur Teknik (Dirtek) klub. Kabar tersebut beredar di sosial media X (Twitter) yang memperlihatkan...
Pendidikan ala militer untuk anak nakal di Jabar

Dedi Mulyadi Sebut Pendidikan Ala Militer untuk Anak Nakal di Jabar Bukan Latihan Perang!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi menyebut pendidikan ala militer untuk anak nakal bukanlah latihan perang. Pendidikan ala militer yang digagas Dedi Mulyadi...
Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei: Magnet Baru Wisatawan

harapanrakyat.com,- Pasca selesainya pembangunan rest area Karangkamulyan, yang berada di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat, kini memiliki wajah baru. Rencananya, peresmian rest...
Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

Ini 8 Kebijakan Dedi Mulyadi yang Tercantum Dalam Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Jawa Barat berlangsung istimewa dan penuh makna. Upacara peringatan Hardiknas di Jabar juga diisi dengan pembacaan...
Situ Ciranca Majalengka

Situ Ciranca Majalengka, Tempat Healing Alami, Sejuk, dan Terjangkau

harapanrakyat.com,- Jika Anda sedang mencari tempat untuk menyegarkan pikiran, Situ Ciranca bisa jadi pilihan yang tepat. Situ Ciranca terletak di Desa Teja, Kecamatan Rajagaluh,...
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud

Sebut Dedi Mulyadi Gubernur Konten, Siapa Rudy Mas’ud? Ini Profilnya

Harapanrakyat.com - Nama Rudy Mas’ud kini tengah menjadi perbincangan publik usai dirinya melontarkan kalimat “Gubernur Konten” pada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi saat Rapat...