Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita BanjarPuluhan Pelajar Terjaring Razia, FPPP Kota Banjar: Pendidikan Belum Berhasil Bentuk Karakter...

Puluhan Pelajar Terjaring Razia, FPPP Kota Banjar: Pendidikan Belum Berhasil Bentuk Karakter Siswa

harapanrakyat.com,- Forum Pemuda Peduli Pendidikan (FPPP) Kota Banjar, Jawa Barat, menyayangkan puluhan pelajar terjaring razia karena bolos sekolah dan tidak mengikuti proses kegiatan belajar sebagaimana mestinya.

Ketua Forum Pemuda Peduli Pendidikan (FPPP) Kota Banjar, Diky Agustav, mengatakan, pihaknya menyayangkan puluhan pelajar membolos atau tidak mengikuti kegiatan belajar tersebut hingga terjaring razia oleh petugas Satpol PP.

Menurutnya, kejadian tersebut mencerminkan belum berhasilnya dunia pendidikan dalam membentuk karakter siswa atau peserta didiknya.

Padahal, kata Diky, saat ini sedang digembor-gemborkan tujuan dunia pendidikan di antaranya yaitu membentuk karakter siswa atau peserta didik.

“Kejadian seperti ini mencerminkan belum berhasilnya dunia pendidikan dalam membentuk karakter siswanya,” kata Diky kepada harapanrakyat.com, Rabu (1/2/2023).

Lanjutnya berujar, kejadian tersebut seharusnya bisa diantisipasi oleh pihak sekolah. Hal ini karena setiap satuan pendidikan sebetulnya sudah menjalin suatu komunikasi antara pihak sekolah dan orang tua siswa.

Baca Juga: Nongkrong dan Main PS, Puluhan Pelajar Kena Razia Satpol PP Kota Banjar

Komunikasi yang terjalin tersebut dilakukan melalui gadget (grup medsos) ataupun komunikasi dengan bentuk sarana yang lain.

“Harusnya kan hal seperti ini sudah bisa diantisipasi dengan komunikasi tersebut. Mungkin komunikasi ini belum terjalin dengan baik,” ujar Diky.

Ia pun memberikan apresiasi kepada petugas Satpol PP yang sigap melaksanakan tugasnya sehingga para siswa tersebut bisa mendapatkan pembinaan dan diharapkan kejadian tersebut tidak kembali terulang.

“Kami juga terima kasih kepada Satpol PP yang telah melaksanakan tugasnya. Kami harap kejadian-kejadian seperti ini tidak terjadi lagi di wilayah Kota Banjar,” ucapnya menambahkan. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan sangat terkenal. Batik Hokokai ini memiliki sejarah di baliknya. Kini batik tersebut menjadi salah satu warisan budaya yang sangat penting. Sebagai...
Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kota Banjar, Jawa Barat, kali ini berbeda. Biasanya peringatan ini identik dengan aksi unjuk rasa,...
Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

harapanrakyat.com,- Sebuah gerobak milik pedagang kaki lima di samping Puskesmas Langensari 2, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, ludes terbakar. Peristiwa itu pun membuat...
People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram hilang atau telah dihapus oleh pihak aplikasi sendiri untuk meningkatkan moderasi konten. Selain itu, juga untuk melindungi privasi pengguna serta mencegah...
Perwal Tunjangan Rumdin

Aktivis Sebut Janggal Perwal Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Malah Rugikan Negara, Singgung Mekanisme

harapanrakyat.com,- Aktivis sekaligus pengamat kebijakan publik Kota Banjar, Jawa Barat, Awal Muzaki, menilai janggal dengan terbitnya Perwal tunjangan rumdin dan transportasi pimpinan dan anggota...
Pelajar Diduga Keracunan MBG

Lagi-Lagi Pelajar Diduga Keracunan MBG di Tasikmalaya, Riska: Mungkin dari Sayur Labu Soalnya Sudah Basi

harapanrakyat.com,- Pengakuan salah seorang pelajar yang diduga keracunan MBG (Makan Bergizi Gratis) di SMP 1 Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sakit perut disertai mual....