Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita CiamisJelang Idulfitri, Peternak Sapi di Panawangan Ciamis Sumringah

Jelang Idulfitri, Peternak Sapi di Panawangan Ciamis Sumringah

harapanrakyat.com,- Menjelang Lebaran Idulfitri, para peternak sapi di Panawangan, tepatnya di Desa Mekarbuana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sumringah karena hewan ternaknya laris terjual.

Yaya, peternak sapi di Desa Mekarbuana, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, mengatakan, jumlah ternak sapi yang berada di wilayah desanya mencapai 200 ekor.

Jumlah sebanyak itu dipelihara oleh kurang lebih 70 peternak. Dari jumlah tersebut, sebanyak 50 ekor sudah terjual.

“Untuk pemenuhan kebutuhan daging sapi saat Lebaran Idulfitri di desa setempat laku 8 ekor. Dipastikan akan bertambah, sebab banyak juga konsumen yang membutuhkan daging sapi untuk program paket Lebaran,” tuturnya kepada harapanrakyat.com, Kamis (13/04/2023).

Baca Juga: Harga Daging Ayam Potong di Tasikmalaya Merangkak Naik Jelang Nataru

Yaya menyebutkan, menjelang Idulfitri tahun ini omset penjualan meningkat dari tahun sebelumnya, sehingga para peternak sapi di Panawangan sumringah.

Sedangkan mengenai harga jual sapi, lanjut Yaya, hal itu tergantung pada jenis dan bobotnya. Tetapi untuk harga jual berkisar antara Rp 20 juta sampai Rp 25 juta per ekornya.

Yaya tidak menyebutkan nominal keuntungannya. Meski begitu, ia dan para peternak sapi lainnya terlihat bahagia karena ternak sapinya laku terjual dengan harga mahal.

Yaya menambahkan, ada 150 ekor sapi yang belum terjual menjelang Lebaran Idulfitri. Namun, jumlah sebanyak itu semuanya sudah ada yang pesan untuk kebutuhan qurban Lebaran Idul Adha.

“Alhamdulillah, 200 ekor ternak sapi yang berada di wilayah Desa Mekarbuana, Kecamatan Panawangan ini perhitungannya sudah habis. Dalam penjualannya sebagian dikirim ke berbagai daerah untuk Idul qurban,” pungkas Yaya. (Dji/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Direktur Taman Safari

Panas! Dedi Mulyadi Cecar Direktur Taman Safari terkait Dugaan Eksploitasi Pemain Sirkus OCI

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi turun tangan dalam kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pekerja Oriental Circus Indonesia (OCI) di Taman Safari Indonesia. Dedi...
Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Narkoba Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap 13 kasus narkotika dalam kurun waktu 2 bulan terakhir. Dari 13 kasus tersebut, Polres...
Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berkolaborasi dengan Madrasah Aliyah(MA) Ar-Rahman Nasol, melaksanakan kegiatan pembekalan “Persiapan Memasuki Dunia Kerja” kepada murid kelas...
Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 302 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) terjadi sepanjang Januari hingga April 2025. Dari jumlah tersebut, satu...
Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 akhirnya resmi rilis. Kehadiran XBook B15 ini menambah pilihan untuk para konsumen. Kabarnya laptop Infinix ini membawa banyak kelebihan dari segi...
Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...