Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita NasionalAnak SD Praktek Bikin Desain Brosur di iPad, Hasilnya Keren Banget

Anak SD Praktek Bikin Desain Brosur di iPad, Hasilnya Keren Banget

Viral di media sosial, sebuah video memperlihatkan momen sekelompok siswa-siswi SD sedang berlatih membuat desain brosur untuk promosi wisata menggunakan perangkat iPad.

Video tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok @prayudadani pada 3 Mei 2023 lalu, dan telah ditonton sebanyak lebih dari 600 ribu kali. Serta mendapatkan 88 ribu lebih likes dan 1.500 lebih komentar dari netizen.

Diketahui, siswa-siswi Sekolah Dasar tersebut tengah melakukan praktek desain menggunakan iPad itu pada mata pelajaran Seni Budaya.

“Anak SD buat desain brosur wisata Indonesia menggunakan iPad di Pelajaran Seni Budaya,” tulis @prayudadani dalam caption videonya.

Uniknya, para siswa-siswi SD itu nampak sudah terbiasa menggunakan perangkat iPad saat mendesain brosur tersebut.

Nampak, skill anak-anak SD dalam mendesain brosur sangat luar biasa. Hasilnya pun sangat bagus seperti buatan desainer profesional.

Baca Juga: Momen Lucu Sekelompok Anak SD Hadiri Pernikahan Gurunya Viral, Bawa Kado Perabotan!

Bikin Desain Brosur, Guru Terapkan Metode Pembelajaran Gunakan iPad

Hasil pantauan di akun TikTok @prayudadani, rupanya sang guru membiasakan muridnya untuk menggunakan perangkat iPad, guna menunjang aktivitas belajar mengajar mata pelajaran Seni Budaya yang ia ajarkan.

Adapun materi atau praktek yang diajarkan kepada murid-muridnya itu seperti belajar membuat desain ilustrasi. Kemudian, mewarnai, membuat musik, animasi hingga coding.

“iPad class di Sekolah Dasar,” tulis @prayudadani dalam caption salah satu videonya.

iPad Class di SD, Netizen: Mereka Sekolah di Tempat yang Tepat

Video anak-anak SD yang melakukan aktivitas belajar menggunakan iPad itu membuat sejumlah netizen kagum.

Baca Juga: Prihatin Ruang SDN Sinagar Tasikmalaya Ambruk, Warga Bangun Kelas Sementara

Bahkan, banyak netizen yang mendukung agar sekolah lainnya di Indonesia meniru metode pembelajaran yang @prayudadani terapkan itu.

“Ini sekolah yang bener. Bukan yang cuma nurut kurikulum kuno, harus update gurunya juga bukan yang ketinggalan jaman. Selain murid, guru juga harus sekolah lagi,” kata akun @fanioktafiannu***.

“Ini mah SD nya beda didukung dengan fasilitas yang memadai. Pasti anaknya pintar-pintar,” tulis akun @wayuaa***.

“Kereenn. SD bukan sembarang SD,” ujar @quotesan***.

“Ini bunda-bunda ayah-ayah lihat, kalau kalian punya financial yang bagus, anak kalian sekolah di tempat yang tepat dan bakal terasah,” tulis @gagag***.

“Wah yang kek gini jujur wajib banget sih. Kepake banget ilmunya di perkuliahan,” kata @ramenichiraku***.

“Andai semua sekolah mampu memfasilitasi kek gini,” komentar akun @dwiiind***. (Gumilang/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Fun Tasik Competition 2025

Atlet Sepatu Roda Kota Banjar Juara 2 Skate Cross Ajang Fun Tasik Competition 2025

harapanrakyat.com,- Atlet cabang olahraga sepatu roda Kota Banjar, Jawa Barat, berhasil mengukir prestasi menjadi juara 2 dalam event Fun Tasik Competition 2025 yang berlangsung...
Elkan Baggott

Elkan Baggott Kenang Momen Manis Bersama Timnas: Garuda Tetap di Hati

Elkan Baggott, bek dari Blackpool FC, masih mengingat kebersamaannya dengan Timnas Indonesia. Bahkan ia masih mengingat setiap momen manis bersama tim Garuda tersebut. Elkan sempat...
Maling Motor Apes, Kepergok Warga Saat Beraksi di Garut, Berakhir Babak Belur

Maling Motor Apes, Kepergok Warga Saat Beraksi di Garut, Berakhir Babak Belur

harapanrakyat.com,- Apes betul nasib dua orang maling motor berinisial A dan TR. Kedua maling motor tersebut babak belur usai kepergok warga saat melakukan tindakan...
Djajang Nurdjaman

Sosok Djajang Nurdjaman, Mantan Pelatih Sekaligus Direktur Teknik Persib Bandung

Persib Bandung kabarnya telah menunjuk mantan pelatih Djajang Nurdjaman sebagai Direktur Teknik (Dirtek) klub. Kabar tersebut beredar di sosial media X (Twitter) yang memperlihatkan...
Pendidikan ala militer untuk anak nakal di Jabar

Dedi Mulyadi Sebut Pendidikan Ala Militer untuk Anak Nakal di Jabar Bukan Latihan Perang!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi menyebut pendidikan ala militer untuk anak nakal bukanlah latihan perang. Pendidikan ala militer yang digagas Dedi Mulyadi...
Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei: Magnet Baru Wisatawan

harapanrakyat.com,- Pasca selesainya pembangunan rest area Karangkamulyan, yang berada di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat, kini memiliki wajah baru. Rencananya, peresmian rest...