Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita JabarAtalia Ridwan Kamil Pamit dari Dekranasda Jawa Barat

Atalia Ridwan Kamil Pamit dari Dekranasda Jawa Barat

harapanrakyat.com – Keberadaan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat harus mampu mem-booming-kan produk lokal Jawa Barat. Sehingga, masyarakat semakin mencintai produk lokal Jawa Barat.

Ketua Dekranasda Jabar Atalia Praratya Ridwan Kamil mengungkapkan hal itu saat mengukuhkan pengurus baru dan pelepasan pengurus lama Dekranasda Jabar di, Kota Bandung, Jumat (5/5/2023).

Atalia juga mengingatkan kinerja pengurus Dekranasda Jabar yang baru agar semakin solid dalam upaya memasarkan produk-produk Jawa Barat.

“Kita semakin solid dan saling membantu bagaimana produk-produk Jabar itu bisa lebih terkenal dan lestari,” kata Atalia.

Baca Juga : Dekranasda Jabar Tingkatkan Daya Jual Pengrajin Lokal saat Pandemi

Selain itu, Atalia juga berpamitan dan berharap Dekranasda Jabar terus membawa energi besar dalam membesarkan Jawa Barat.

“Ini adalah tiga bulan terakhir saya dengan Kang Emil (Gubernur Jabar Ridwan Kamil). Kita tidak tahu kedepannya akan bertemu di mana atau di momen apapun. Tapi saya berharap bahwa energi saya dan Ibu Lina bisa terus hadir karena kecintaan kami tidak akan berhenti dalam membesarkan Jawa Barat,” ujar Atalia.

Hal senada juga diungkapkan Wakil Ketua Dekranasda Jabar Lina Marlina yang berharap ke depan Dekranasda Jabar semakin luar biasa dalam menciptakan program-program kreatif dan inovatif.

“Sedikit dari saya secara pribadi menghaturkan permohonan maaf lahir batin, apabila ada sikap ataupun kata-kata yang kurang berkenan. Terima kasih atas dukungannya selama ini. Saya berharap ke depan Dekranasda Jawa Barat semakin luar biasa,” tutur Lina. (Ecep/R13/HR Online)

Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Narkoba Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap 13 kasus narkotika dalam kurun waktu 2 bulan terakhir. Dari 13 kasus tersebut, Polres...
Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berkolaborasi dengan Madrasah Aliyah(MA) Ar-Rahman Nasol, melaksanakan kegiatan pembekalan “Persiapan Memasuki Dunia Kerja” kepada murid kelas...
Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 302 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) terjadi sepanjang Januari hingga April 2025. Dari jumlah tersebut, satu...
Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 akhirnya resmi rilis. Kehadiran XBook B15 ini menambah pilihan untuk para konsumen. Kabarnya laptop Infinix ini membawa banyak kelebihan dari segi...
Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...