Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita JabarFHI Jabar Apresiasi Kemenangan Perdana Timnas Hockey di Sea Games 2023

FHI Jabar Apresiasi Kemenangan Perdana Timnas Hockey di Sea Games 2023

harapanrakyat.com – Ketua Umum Federasi Hockey Indonesia (FHI) Jawa Barat, Syahrir mengapresiasi kemenangan perdana timnas hockey indoor Indonesia pada Sea Games 2023 di Kamboja.

Dengan kemenangan perdana hockey itu, Syahrir mengharapkan dapat menjadi motivasi bagi para atlet hockey dalam menghadapi laga pertandingan selanjutnya.

“Tentunya saya sangat bangga, bersyukur, dan bahagia atas pencapaian timnas hockey indoor Indonesia yang berhasil meraih kemenangan pada partai perdananya. Saya juga merasa bangga karena atlet hockey Jawa Barat mampu memberikan kontribusi besar untuk timnas,” ungkapnya di Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (1/5/2023).

Baca Juga : Atlet Hockey Jabar Perlu Regenerasi Cepat

Dengan kemenangan tersebut, lanjut Syahrir, pihaknya selaku pengurus FHI Jawa Barat akan terus melakukan pembinaan terhadap atlet hockey Jawa Barat. Ia pun akan terus melakukan regenerasi atlet-atlet hockey Jawa Barat agar bisa berprestasi dan berlaga di kancah internasional.

“Kemenangan pada ajang Sea Games ini menjadi motivasi bagi kami agar lebih baik lagi ke depannya. Sehingga, timnas hockey indoor Indonesia, khususnya Jawa Barat mampu bersaing di kancah internasional,” katanya.

Sebagai informasi, pada ajang Sea Games 2023 ini timnas putra dan putri hockey indoor Indonesia berhasil menaklukan lawannya. Pada pertandingan pertama, tim putra hockey indoor Indonesia berhasil mengalahkan tim Singapura dengan skor 7-0.

Para pemain yang berasal dari Jawa Barat yang berada di timnas hockey indoor putra ini di antaranya Candra Prawesti, Muhamad Alfiana, Prima Santoso, Fajar Jaelani, Revo Priliando, dan Alam Fajar.

“Mereka merupakan atlet putra kebanggaan Jawa Barat yang sedang berjuang untuk Indonesia agar bisa menyumbangkan medali emas,” ungkap Syahrir.

Timnas Putri Hockey Indoor Sabet Kemenangan pada Sea Games 2023

Pada pertandingan selanjutnya di partai putri, timnas hockey indoor Indonesia berhadapan dengan tim tuan rumah Kamboja. Pada pertandingan itu, timnas putri berhasil menumbangkan tim tuan rumah dengan skor telak 7-1.

Baca Juga : FHI Jawa Barat Gencar Cari Bibit Atlet Hockey dari Daerah

Beberapa atlet putri yang berasal dari Jawa Barat di antaranya Rahma Dwi Aulia, Nuraini Sugiarti, Citra Purbasari, Selly Amalia, Ai Melis, dan Patmawati.

“Mereka telah membuktikan yang terbaik pada pertandingan pertama. Mereka merupakan atlet-atlet terbaik yang berasal dari Jawa Barat untuk memperkuat tim nasional hockey indoor putri pada Sea Games 2023 di Kamboja ini,” ucap Syahrir. (Ecep/R13/HR Online)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...