Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita CiamisMenuju Kota Cerdas, Bupati Herdiat Launching Aplikasi Helo Ciamis

Menuju Kota Cerdas, Bupati Herdiat Launching Aplikasi Helo Ciamis

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meluncurkan aplikasi Helo Ciamis yang merupakan gagasan dari Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Ciamis.

Bupati Ciamis meletakan tangannya pada layar scanner yang merupakan sebagai tanda peluncuran aplikasi Helo Ciamis di stan Diskominfo pada kegiatan Ciamis Creative Festival di Gedung KH Irfan Hielmy Komplek Islamic Center Ciamis, Selasa (30/5/2023).

Herdiat mengapresiasi Diskominfo Ciamis atas inovasi aplikasi Helo Ciamis ini. Aplikasi ini merupakan inovasi dalam mewujudkan program smart city atau kota cerdas.

“Dengan adanya aplikasi ini nantinya Ciamis ada dalam genggaman kita semua. Kemudian, semua akses informasi dan layanan masyarakat butuhkan itu ada dalam genggaman pada handphone masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Ciamis Tino Armyanto menjelaskan, aplikasi ini hadir untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat. Melalui layanan digital dari Pemkab Ciamis dan juga terkait informasi pelayanan publik.

“Aplikasi Helo Ciamis ini merupakan bentuk implementasi perwujudan kota cerdas yang mendukung akan kemandirian ekonomi dan sejahtera untuk semua,” jelasnya.

Aplikasi Helo Ciamis ini juga sudah tersedia di Play Store, jadi memudahkan seluruh masyarakat Tatar Galuh Ciamis untuk mengunduhnya.

Baca Juga: Tertib Administrasi, BPKD Ciamis Inventarisasi Barang Milik Daerah

“Jadi masyarakat bisa dengan mudah mengunduh aplikasi tersebut di Play Store. Masyarakat akan mendapatkan kemudahan pelayanan dan informasi pelayanan publik di Ciamis,” tuturnya.

Tino menambahkan, dalam aplikasi ini juga ada beberapa fitur layanan seperti informasi, interaksi dan juga E-Gov. Informasi sendiri itu mencakup tentang berita, aspirasi dan juga transfortasi, lapangan pekerjaan, kesehatan, cuaca dan lain-lain. Masyarakat pun dapat berinteraksi melalui komentar, review dan partisipasi data.

“Sementara untuk E-Gov itu sendiri dapat mengakses berbagai pelayanan perizinan, kemudian ada hibah bansos, pajak, RSUD ada juga PDAM dan lainnya,” pungkasnya. (Ferry/HR-Online/Editor-Dadang)

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...