Jumat, Mei 30, 2025
BerandaBerita TerbaruHikmah Infaq dan Sedekah, Amalan yang Memiliki Ganjaran Besar

Hikmah Infaq dan Sedekah, Amalan yang Memiliki Ganjaran Besar

Hikmah infaq dan sedekah memang memiliki arti yang sangat besar. Terdapat berbagai hikmah ketika melakukan infaq dan sedekah pada waktu kapanpun. Tentunya ajaran Islam satu ini bisa menjadi salah satu perbuatan yang memiliki ganjaran besar.

Baca Juga: Keutamaan Mengucapkan Salam, Menjadi Salah Satu Amalan Terbaik

Dengan melakukan infaq dan sedekah seseorang bisa mendapatkan berbagai hal yang bermanfaat. Sehingga tidak akan salah jika selalu memberikan sebagian rezeki terhadap orang lain. Berbagi rezeki kepada orang lain yang sekiranya membutuhkan ialah salah satu hal yang mulia.

Hikmah Infaq dan Sedekah, Bisa Menambah Rezeki untuk Kita

Hikmah Infaq dan Sedekah

Berinfak dan bersedekah terkadang menjadi sesuatu yang berat saat ingin menjalankannya. Apalagi ketika kondisi ekonomi sedang memburuk, tentu seseorang akan memilih menggunakan rezeki untuk diri sendiri.

Padahal, melakukan infaq dan sedekah tidak akan mengurangi rezeki yang ada pada kita. Melakukan infaq dan sedekah bisa membantu orang lain yang sedang membutuhkan.

Harta yang ada pada diri kita juga menjadi hak orang lain. Dalam agama Islam, setiap muslim wajib untuk menyisihkan harta dari Allah SWT. Nah, menyisihkan harta tersebut bisa digunakan untuk infaq atau sedekah.

Apabila kita belum mampu untuk bersedekah dengan harta, terdapat satu hal yang setara dengan gaanjaran sedekah, yaitu senyum. Berikut bunyi haditsnya:

Dengan melakukan infaq dan sedekah tentu akan mendapatkan ganjaran atau pahala yang besar sebagai balasan dari Allah SWT. Terdapat berbagai hikmah saat kita melakukan infaq dan sedekah yang bisa kita dapatkan. Berikut ini merupakan berbagai hikmah dalam melakukan infaq dan sedekah:

1. Dapat Menambah Rezeki

Hikmah infaq dan sedekah yang pertama yaitu bisa untuk menambah rezeki. Melakukan infaq dan sedekah tentu akan menambah rezeki yang datang untuk kita.

Tetapi, masih banyak orang yang mengira bahwa infaq dan sedekah justru akan mengurangi harta. Banyak orang yang masih memiliki anggapan bahwa harta akan berkurang saat melakukan infaq atau sedekah terhadap orang lain.

Padahal anggapan infaq dan sedekah mengurangi harta merupakan hal yang keliru. Hal tersebut sesuai dalam surat Al-Baqarah ayat 261.

Baca Juga: Surga di Telapak Kaki Ibu, Kiasan yang Mengandung Banyak Makna

Dalam ayat tersebut menjelaskan bahwa seseorang yang melakukan infaq seperti orang yang menanam sebutir biji. Lalu dia akan memanen tujuh kali lipat tanaman dari biji tersebut. Penjelasan ayat tersebut memberikan bukti bahwa orang yang gemar berbagi justru akan bertambah rezekinya.

2. Masuk Surga Melalui Pintu Khusus

Hikmah Infaq dan Sedekah

Seseorang yang sering melakukan infaq dan sedekah bisa masuk surga melalui pintu secara khusus. Bagi orang yang sering melakukan infaq maupun sedekah juga termasuk orang yang dermawan.

Untuk orang-orang yang dermawan, sudah Allah janjikan pintu khusus untuk menuju surga. Pintu khusus untuk menuju surga tersebut yaitu Babus Shadaqah.

Babus Shadaqah merupakan pintu surga yang berada pada urutan ke tiga untuk para nabi dan ahli ibadah. Maka bagi seseorang yang memperbanyak melakukan infaq dan sedekah pintu Babus Shadaqah akan semakin terbuka lebar. Seseorang yang dermawan sering membagi rezeki akan mudah masuk surga melalui pintu khusus.

3. Dapat Menolak Musibah

Terdapat hikmah infaq dan sedekah yaitu bisa menolak musibah atau bala yang datang. Seseorang yang gemar berinfaq dan bersedekah akan terlindung dari hal-hal buruk seperti datangnya musibah. Hal tersebut akan sesuai dengan salah satu hadis nabi tentang berinfaq dan bersedekah menjadi satu-satunya amalan yang bisa menolak musibah.

Secara tidak langsung, membagi rezeki bisa membantu orang lain. Seseorang yang merasa terbantu tersebut mendoakan akan terhindar dari musibah yang mungkin akan datang. Maka dari itu, infaq dan sedekah bisa membantu terhindar dari musibah atau marabahaya.

4. Segala Dosa Diampuni

Melakukan infaq dan sedekah bisa menjadi salah satu cara agar segala dosa terampuni. Seseorang yang gemar melakukan infaq dan sedekah semua dosanya akan Allah ampuni. Sehingga seseorang yang gemar membagi rezeki tersebut akan terhindar dari siksa api neraka.

Baca Juga: Kandungan Surat Ar-Rahman Ayat 33, Hikmah dan Perilaku

Melakukan infak dan sedekah menjadi salah satu amalan yang memiliki pahala besar. Harta yang sudah seseorang infaqkan akan menjadi benteng pada hari pembalasan yang akan datang. Sehingga tidak ada salahnya apabila kita sering membagi rezeki dengan melakukan infaq dan sedekah kepada orang lain.

Nah, itu tadi ulasan tentang berbagai hikmah infaq dan sedekah yang kita lakukan. Infaq dan sedekah menjadi salah satu amalan yang memiliki ganjaran besar dari Allah SWT. Sehingga tidak ada salahnya apabila sering membagi rezeki kepada orang yang benar-benar membutuhkan. (R10/HR-Online)

Polemik Ijazah Palsu Jokowi Bareskrim Polri Nyatakan Asli, Kubu Sebelah Keukeuh Palsu

Polemik Ijazah Palsu Jokowi: Bareskrim Polri Nyatakan Asli, Bagaimana Kubu Roy Suryo?

harapanrakyat.com,- Drama ijazah palsu Joko Widodo atau Jokowi menjadi perhatian serius semua kalangan di beberapa hari ini. Meski Bareskrim Polri pada Kamis, 21 Mei...
Pelayanan Publik di Kota Banjar

Pelayanan Publik di Kota Banjar Harus Terbebas dari Pungutan Liar

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kota Banjar, Jawa Barat bersama UPP Saber Pungli berkomitmen mewujudkan pelayanan publik di Kota Banjar bebas dari praktek pungutan liar. Langkah tersebut ditegaskan...
Kualitas Bek Timnas Indonesia

Bukti Kualitas Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes Masuk Pemain Terbaik Serie A Ungguli Bintang AC Milan

Kualitas bek Timnas Indonesia, Jay Idzes memang tak perlu diragukan lagi. Kapten Timnas Indonesia ini masuk dalam daftar 100 besar pemain terbaik Serie A...
TMMD ke-124 di Sumedang

Meski Terkendala Cuaca, Brigjen Ferry Irawan Optimis TMMD ke-124 di Sumedang Rampung Tepat Waktu

harapanrakyat.com,- Ketua Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) dari Markas Besar TNI, Brigjen Ferry Irawan, optimis pelaksanaan Program TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-124 di...
Tim Pangeran Biru

Badai Kepergian Pemain Melanda Persib Bandung, Kevin Ray Mendoza Ikut Tinggalkan Tim Pangeran Biru

Badai kepergian pemain melanda Persib Bandung. Usai Ciro Alves dan Nick Kuipers meninggalkan tim Pangeran Biru, kini giliran Kevin Ray Mendoza. Kontrak Kevin sendiri...
Kiper Termahal di Asia

Kiper Timnas Indonesia Masuk dalam Daftar 6 Kiper Termahal di Asia

Peran seorang kiper tak kalah penting dari posisi lainnya dalam dunia sepak bola. Perannya yang krusial membuat harga pasaran kiper pun melambung tinggi. Kiper...