Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita CiamisTiga Hari Hilang, Kakek di Ciamis Ditemukan di Hutan Dalam Keadaan Lemas

Tiga Hari Hilang, Kakek di Ciamis Ditemukan di Hutan Dalam Keadaan Lemas

harapanrakyat.com,- Hari ketiga pencarian orang hilang, Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan kakek Ohan (78), warga Dusun Mekarjaya, RT 06 RW 01, Desa Cigayam, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jabar, yang dikabarkan hilang sejak Minggu (04/06/2023).

Tim pencarian berhasil menemukan Ohan di lokasi Gunung Geger Bentang, tepatnya di wilayah Cikemuning dalam kondisi lemas.

Evakuasi pun berlangsung dramatis, mengingat lokasi ditemukan ya kakek Ohan berada di tengah hutan.

Tim gabungan pun terpaksa harus menandu sang Kakek sejauh 3 kilometer, untuk dilanjutkan menggunakan ambulan menuju Puskesmas Cigayam.

Baca juga: Lansia di Banjaranyar Ciamis Hilang di Gunung, Ratusan Warga Lakukan Pencarian

Dantim Basarnas Tasikmalaya, Roni Rohani Efendi mengatakan, kakek Ohan berhasil ditemukan setelah hilang 3 hari, oleh tim gabungan dalam kondisi selamat.

Ia menyebut, kakek Ohan ditemukan dalam kondisi lemas di tengah hutan jati blok Pasir Kemuning sekitar pukul 12.02 WIB.

“Saat pertama kali ditemukan, sang Kakek masih dapat berlari ketakutan, namun tim penyelamat berhasil menangkapnya,” ungkap Roni.

Kakek Ohan ini, lanjut Roni, memang sudah masuk masa pikun. “Jadi saat tim penyelamat tiba di dekatnya, Ia malah merasa ketakutan,” terang Roni.

Dengan ditemukannya Kakek Ohan, tim gabungan pencarian orang hilang pun dibubarkan, dipimpin langsung oleh Kapolsek Banjarsari AKP Dian Rosdiana.

Sementara itu, kakek Ohan untuk sementara waktu dirawat di IGD PKM Cigayam, Ciamis, untuk mendapatkan pertolongan medis.

Kepala Desa Cigayam, Dodi Haryana mengungkapkan kebahagiaan atas ditemukannya warga yang hilang tersebut.

“Atas nama pemerintah Desa Cigayam bersama keluarga, kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran tim pencarian mulai dari Basarnas Tasikmalaya, BPBD, Polisi, TNI, PMI, Tagana, Relawan Ciamis Selatan (RCS). Serta seluruh masyarakat yang telah membantu untuk mencari Kakek Ohan,” pungkasnya. (Suherman/R8/HR Online/Editor Jujang)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...