Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita PangandaranSetelah Prabowo dan Zulhas, Giliran Anies Baswedan Bertemu Susi Pudjiastuti di Pangandaran

Setelah Prabowo dan Zulhas, Giliran Anies Baswedan Bertemu Susi Pudjiastuti di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Bakal calon presiden 2024 Anies Baswedan bertemu Susi Pudjiastuti, mantan Menteri KKP RI saat berkunjung ke Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Ketika berada di Pangandaran, Anies Baswedan pun bermalam di kediaman Susi Pudjiastuti.

Sebelumnya, dua tokoh nasional Prabowo Subianto dan Zulkifli Hasan (Zulhas) juga menemui Susi Pudjiastuti di Pangandaran.

Anies Baswedan bertemu Susi Pudjiastuti sebelum temu relawannya yang ada di Kabupaten Pangandaran.

“Ibu Susi Pudjiastuti itu sahabat lama saya. Kita ngobrol banyak hal, mulai dari kemarin datang jalan sama-sama ke pantai. Kemudian berdiskusi banyak hal, obrolan teman lama banyak yang kita obrolkan,” kata Anies kepada wartawan usai temu relawan di Kecamatan parigi, Kabupaten Pangandaran, Selasa (25/7/2023).

Baca Juga: Saat di Pangandaran, Prabowo Nasehati Susi Pudjiastuti Agar Berhenti Merokok

Lanjutnya mengatakan, ia dengan Susi Pudjiastuti banyak bercerita soal lingkungan hidup, pengerukan pasir laut. Serta mengenai nasib nelayan dan perbaikan kebijakan untuk nelayan.

“Juga bagaimana dengan terkait transportasi udara menurut pengalaman beliau. Bicaranya santai, temanya bermacam-macam, ada yang serius, ada juga soal politik dan sosial. Itu yang kita obrolin,” ungkap Anies.

Sementara saat disinggung soal pengumuman cawapresnya untuk Pilpres 2024 mendatang, Anies Baswedan menjawab singkat.

“Rencana pengumuman cawapres nanti pas diumumkan ya,” ujarnya, sembari mengucapkan terima kasih. (Madlani/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 302 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) terjadi sepanjang Januari hingga April 2025. Dari jumlah tersebut, satu...
Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 akhirnya resmi rilis. Kehadiran XBook B15 ini menambah pilihan untuk para konsumen. Kabarnya laptop Infinix ini membawa banyak kelebihan dari segi...
Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...