Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita Ciamis27 Ribu Pemilih Pemula Ciamis Belum Punya e-KTP

27 Ribu Pemilih Pemula Ciamis Belum Punya e-KTP

harapanrakyat.com,- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 27.687 pemilih pemula Ciamis untuk Pemilu 2024, belum punya e-KTP. Mereka yang berusia 15 sampai 15 tahun belum melakukan perekaman e-KTP.

Kadisdukcapil Ciamis Yayan Muhamad Supyan mengatakan, jumlah pemilih potensial non KTP elektronik sebanyak 29.869 orang. Sebanyak 2.182 orang sudah melakukan perekaman.

“Pemilu pemula yang belum melakukan perekaman e-KTP ada 27.687 orang,” ujar Yayan, Jumat (4/8/2023).

Adapun dari 27.687 orang itu rinciannya, usia 15 tahun yang sudah menikah ada 1 orang, usia 16 tahun 1.572 orang, usia 17 tahun 12.133 orang. Kemudian usia 18 tahun 6.514 orang, usia 19 tahun 2.463 dan juga usia lebih dari 19 tahun itu ada 5.004.

Yayan menyebut bahwa pihaknya telah merencanakan pada bulan Agustus 2023 ini akan jemput bola mendatangi sekolah SMA, SMK dan MAN Ciamis. Menyasar para pemilih pemula untuk melakukan perekaman.

“Jadi Kabupaten Ciamis ini kan ada di wilayah-wilayah kita seperti SMA, SMK dan MAN. Kami datangi untuk jemput bola melakukan perekaman KTP elektronik. Sehingga target kita yang 27.687 orang itu mudah-mudahan bisa tercapai,” ucapnya.

Disdukcapil Ciamis Prioritaskan Pemilih Pemula Cetak e-KTP

Yayan menyebut saat ini blangko KTP elektronik dalam kondisi kosong. Namun pihaknya telah mendapat surat pemberitahuan dari Pemerintah Pusat, pada ulan Agustus ini Kementerian Keuangan telah menganggarkan untuk pengadaan blangko e-KTP.

“Sehingga mereka nantinya bisa mencetak kurang lebih 11 juta keping blanko untuk seluruh Indonesia, termasuk Kabupaten Ciamis,” tuturnya.

Baca Juga: Herdiat Apresiasi Kolaborasi Pemkab Ciamis dan Unigal Lewat KKN

Namun, pihaknya belum mengetahui jumlah blangko untuk Kabupaten Ciamis. Yayan berharap jumlah blangko lebih banyak dari kebutuhan yang ada, minimal sesuai dengan pemilih pemula.

“Kami tentu mengharapkan agar lebih dari data jumlah hak pemilih pemula atau minimal bisa 30 ribu keping,” ungkapnya.

Dalam menghadapi Pemilu 2024 ini, Disdukcapil Ciamis akan memprioritaskan pencatatan untuk para pemilih pemula. (Ferry/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...