Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSeblak Heheuy Tasikmalaya, Seribu Rupiah Dapat 15 Kerupuk

Seblak Heheuy Tasikmalaya, Seribu Rupiah Dapat 15 Kerupuk

Seblak Heheuy Tasikmalaya adalah kedai tempat makan sederhana yang menawarkan masakan pedas dengan harga terjangkau. Di tempat ini, Anda bisa makan seblak dengan level pedas sesuai keinginan.

Lokasi kedai beralamat di Jalan Peta nomor 52-29, Kahuripan, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat. Melansir akun Instagram @seblak_heheuy, bisnis ini telah beroperasi sejak tahun 2021.

Saat seblak merupakan jajanan pedas yang banyak digemari oleh masyarakat lokal. Harganya yang murah, porsinya yang banyak, dan rasanya yang gurih membuat orang selalu kembali lagi untuk membeli. Bagi Anda yang tertarik mencoba masakan Seblak Heheuy Tasikmalaya, simak poin-poin berikut.

Baca Juga: Kawa Leaves Coffee Tasikmalaya, Cafe Hidden Gem Baru di Singaparna

Menu Seblak Heuheuy Tasikmalaya

Makan seblak menjadi jenis aktivitas yang menarik untuk dilakukan bersama teman-teman di waktu santai. Apalagi jika lokasi kedai seblaknya berdekatan dengan kampus dan kos-kosan.

Seribu Dapat 15 Kerupuk

Kedai Seblak Heheuy Tasikmalaya memberlakukan harga satuan untuk setiap bahan-bahannya. Harga untuk setiap bahan sudah tertera dengan rinci, misalnya Rp 1.000 per 15 kerupuk, jadi pembeli bisa menakar sendiri. Karena di setiap rak sudah ada bandrol harganya, kita jadi bisa menghitung sendiri dan ini pun dapat mempersingkat antrian.

Tak hanya kerupuk, bahan-bahan yang tersedia ada mie telor, bihun, kwetiau, siomay kering, fish cake, dan aneka dumpling. Kuahnya yang gurih dan pedas identik dengan warna merah dan aroma daun jeruk. Semakin tinggi level pedasnya, maka warna merah pada kuah semakin pekat.

Baca Juga: Seblak Geulis 2 Tasikmalaya, Markas Tempat Jajan Anak Kampus

Berada di Sekitar Kampus

Kedai Seblak Heheuy Tasikmalaya menggunakan ruangan terbuka, lesehan dengan meja rendah, dan spanduk merah yang memenuhi dinding. Kapasitas ruangan bisa menampung banyak pengunjung meski area parkir terbatas dan terlalu dekat ke jalan raya. Oleh karena itu, tidak heran jika saat berada di tempat, suara kendaraan yang berlalu-lalang cukup bising.

Meski demikian, Seblak Heheuy selalu ramai oleh pengunjung karena aksesnya yang mudah ditemukan dan penyajiannya relatif cepat. Letaknya juga berdekatan dengan Universitas Perjuangan (Unper) dan Universitas Siliwangi (Unsil), sehingga banyak pengunjung dari kalangan pelajar yang datang ke tempat,

Seblak Heheuy Tasikmalaya juga memiliki dua cabang lain, yakni di kawasan Gobras dan Cilembang. Mengingat harganya yang terjangkau dan level pedas bisa menyesuaikan, tak heran jika brand satu ini menjadi rekomendasi seblak terenak yang cocok dengan kantong pelajar. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...
Ratusan Ikhwan TQN Suryalaya Sirnarasa Ikuti Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris Ciamis

Ratusan Ikhwan TQN Suryalaya Sirnarasa Ikuti Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris Ciamis

harapanrakyat.com,- Ratusan ikhwan TQN Ma’had Suryalaya Sirnarasa PPKN mengikuti kegiatan Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris, Dusun Guha, Desa Handapherang, Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Minggu...
Doa Bulan Dzulqa dah, Penuh Kemuliaan Diapit 2 Hari Raya

Doa Bulan Dzulqa dah, Penuh Kemuliaan Diapit 2 Hari Raya

Doa bulan Dzulqa dah perlu umat muslim panjatkan. Hal ini karena bulan tersebut termasuk penuh kemuliaan. Dalam kalender Hijriyah, Dzulqa dah adalah bulan ke...
Mengenal Beberapa Jenis Kupu- Kupu Beracun di Dunia yang Berakibat Fatal

Mengenal Beberapa Jenis Kupu-Kupu Beracun di Dunia yang Berakibat Fatal

Apa yang muncul di benak Anda saat melihat kupu-kupu? Pastinya sebagian besar orang menganggap kupu-kupu merupakan hewan yang cantik dan menawan yang terbang di...