Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita JabarLagi, Pemuda Ngaku Terhimpit Ekonomi Nekat Curi Motor di Garut

Lagi, Pemuda Ngaku Terhimpit Ekonomi Nekat Curi Motor di Garut

harapanrakyat.com,- AD (26) seorang pemuda asal Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat nekat curi motor dengan dalih terpaksa karena terhimpit ekonomi.

Namun, polisi kemudian menemukan kunci astag/kunci T, yakni kunci yang kerap digunakan maling motor profesional. Polisi pun menduga AD sebenarnya sering melakukan aksi pencurian motor.

AD diketahui curi motor di daerah Cikajang, Garut milik Aprizal Prayudan. Saat itu korban sedang belanja di sebuah warung. Mengetahui korban sedang lengah, AD menjebol kunci kontak dan berniat membawa lari motor korban.

Baca Juga: Ngaku Pusing Keadaan Ekonomi, Seorang Pemuda Nekat Curi Pakaian di Pasar Wanaraja Garut

Kasi Humas Polres Garut Ipda Adi Susilo mengatakan, saat melaksanakan aksinya, AD diduga sedang mabuk minuman keras (Miras). 

“Pelaku AD diduga sedang dalam pengaruh miras,” ungkap Ipda Adi Susilo, Jumat (29/9/2023).

Namun, lanjut Ipda Adi, pemilik warung memergoki AD yang sedang berusaha menjebol kunci kontak motor milik korban.

“Ketika pelaku sedang beraksi dengan menggunakan kunci astag atau kunci T untuk menjebol kunci kontak motor, saat itu pemilik warung saudari Ade Maya memergokinya,” lanjut Ipda Adi.

Saat itulah pemilik warung berteriak ‘maling’, hingga korban pun keluar warung dan mengejar pelaku. Warga yang ada di sekitar TKP juga ikut mengejar pelaku. Termasuk juga anggota Polsek Cikajang yang sedang melaksanakan patroli rutin ikut mengejar pelaku.

“Pelaku akhirnya berhasil diringkus, anggota pun memboyong pelaku ke Mapolsek Cikajang untuk menghindari hal yang tak diinginkan,” ungkap Ipda Adi.

Hasil pemeriksaan sementara, pemuda asal Garut tersebut nekat curi motor korban karena himpitan ekonomi. (Pikpik/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Gubernur Jabar Beri Hadiah Seekor Kuda kepada Siswa di Barak Pembinaan Kodim 0610 Sumedang, Ini Alasannya!

Gubernur Jabar Beri Hadiah Seekor Kuda kepada Siswa di Barak Pembinaan Kodim 0610 Sumedang, Ini Alasannya!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, akan memberikan seekor kuda kepada salah seorang siswa yang tengah menjalani pembinaan di barak militer Kodim 0610 Sumedang...
Program Pembinaan Karakter di Sumedang Beri Solusi bagi Remaja Bermasalah

Program Pembinaan Karakter di Sumedang Beri Solusi bagi Remaja Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir, mengunjungi kegiatan program pembinaan karakter dan wawasan kebangsaan untuk anak remaja. Program tersebut berpusat di Kodim 0610 Sumedang,...
Penghancuran Tugu Batas Desa di Tasikmalaya Ini Jadi Sorotan, Pemdes Sukaraharja Sebut Tanpa Ada Musyawarah

Penghancuran Tugu Batas Desa di Tasikmalaya Ini Jadi Sorotan, Pemdes Sukaraharja Sebut Tanpa Ada Musyawarah

harapanrakyat.com,- Pemdes Sukaraharja, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menyayangkan penghancuran tugu batas dengan Desa Jatihurip yang diduga oleh pengembang PT UMI. Bahkan sebelum penghancuran tersebut...
Laga Kualifikasi Piala Dunia

Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia, Media Asing Sentil Timnas Indonesia Mengandalkan Naturalisasi

Timnas Indonesia mendapat kritikan pedas dari media asing karena gencarnya naturalisasi belakangan ini untuk bisa membela Tim Merah Putih. Sindiran tersebut mencuat menjelang laga...
KPAID Jabar Soroti Kasus Asusila Anak di Bawah Umur oleh Pria di Ciamis

KPAID Jabar Soroti Kasus Asusila Anak di Bawah Umur oleh Pria di Ciamis: Konsen Pemulihan Kondisi Korban

harapanrakyat.com,- Ketua Forum Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Jawa Barat, Anto Rianto, mengaku prihatin dengan peristiwa yang terjadi yaitu kasus tindakan asusila terhadap...
Motif Dendam ke Kades, Preman Kampung di Garut Malah Bacok Ustad yang Lagi Sholat, Polisi Ancam Tersangka 10 Tahun Penjara

Motif Dendam ke Kades, Preman Kampung di Garut Malah Bacok Ustad yang Lagi Sholat, Polisi Ancam Tersangka 10 Tahun Penjara

harapanrakyat.com,- Preman kampung yang membacok ustadz dan merusak rumah Kepala Desa Karang Agung, Kecamatan Singajaya, Garut akhirnya menjadi tersangka. Ternyata pelaku mengaku aksinya itu...