Kamis, Mei 29, 2025
BerandaBerita PangandaranRSUD Pandega Pangandaran Beri Edukasi Kesehatan di Kegiatan Ngobatan

RSUD Pandega Pangandaran Beri Edukasi Kesehatan di Kegiatan Ngobatan

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, memberikan edukasi kesehatan kepada pasien dan keluarga pasien.

Edukasi tersebut disampaikan pada kegiatan Ngobatan (Ngobrol Bareng Seputar Kesehatan) di ruang tunggu poliklinik beberapa waktu lalu.

Dalam edukasi dengan tema mengenai bahaya stroke, RSUD Pandega menghadirkan narasumber dr. Chiquita, Sp.N, dokter Spesialis Saraf.

RSUD Pandega Pangandaran Beri Edukasi Kesehatan Bahaya Stroke

Dalam acara Ngobatan ini, dr. Chiquita menyampaikan materi meliputi pengertian, gejala, hingga pencegahan penyakit stroke kepada audiens.

dr. Chiquita mengungkapkan, bahwa tidak sedikit masyarakat Indonesia yang menderita penyakit stroke. Bahkan penyakit ini menjadi salah satu penyebab kematian. 

“Satu dari enam orang di dunia ini memiliki risiko terkena stroke. Dan satu dari empat orang yang pernah terkena stroke, akan mengalami stroke berulang,” ungkapnya. 

Ia menjelaskan, bahwa tanda awal stroke antara lain gerak separuh anggota tubuh melemah, senyum tidak simetris. Kemudian, rabun, kebas atau kesemutan di separuh tubuh dan bicaranya pelo.

“Selanjutnya, sakit kepala yang muncul secara tiba-tiba. Itu jadi tanda awal stroke,” jelasnya.

Baca Juga: Klinik Bedah RSUD Pandega Pangandaran Siap Layani Masyakarat dari Senin-Sabtu

RSUD Pandega Pangandaran yang memberikan edukasi kesehatan tentang stroke tersebut, mendapat respon positif dari keluarga pasien.

“Mereka juga antusias dan aktif melakukan diskusi pada sesi tanya jawab,” ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya kegiatan Ngobatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk melakukan pencegahan primer. Sehingga kejadian stroke dapat dicegah.

“Selain itu, nantinya bisa segera membawa keluarga yang mempunyai gejala stroke ke pelayanan kesehatan terdekat,” harapnya.

dr. Chiquita menambahkan, bahwa waktu buka Klinik Saraf di RSUD Pandega Pangandaran adalah setiap hari Senin sampai Jumat.

Sementara untuk pendaftaran, hari Senin sampai Kamis mulai pukul 07.00-11.00 WIB. Dan untuk hari Jumat pada pukul 07.00-10.00 WIB.

“Klinik Saraf di RSUD Pandega Pangandaran sudah bisa melayani pasien BPJS. Selain itu juga asuransi kesehatan lainnya, yang sudah bekerja sama dengan rumah sakit,” pungkasnya. (Madlani/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Rinneka Padjajaran

Rinneka Padjajaran, Panggung Ekspresi Budaya Mahasiswa FIB Unpad Hadirkan Sejarah dalam Teater

harapanrakyat.com,- Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Padjadjaran kembali menggelar Rinneka Padjajaran, sebuah program seni dan budaya yang kini memasuki edisi ke-8 sejak pertama kali...
Seekor Babi Hutan di Ciamis Bikin Geger, Masuk Rumah Hingga Serang Warga Sampai Masuk Klinik

Seekor Babi Hutan di Ciamis Bikin Geger, Masuk Rumah Hingga Serang Warga Sampai Masuk Klinik

harapanrakyat.com,- Seekor Babi hutan masuk ke pemukiman warga di Dusun Sindang  Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis membuat heboh dan geger warga. Babi...
Jalur Alternatif di Kota Banjar Rusak Parah, Warga dan Pengguna Jalan Minta Segera Diperbaiki

Jalur Alternatif di Kota Banjar Rusak Parah, Warga dan Pengguna Jalan Minta Segera Diperbaiki

harapanrakyat.com,- Kondisi jalan Caringin rusak parah, warga Lingkungan Awiluar, Kelurahan Situbatu, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, minta pemerintah segera melakukan perbaikan. Jalan tersebut...
Tak Usut Perwal Tunjangan Rumdin DPRD Tahun 2022 yang Nilainya Fantastis, Kejari Banjar Disebut Aneh, Ada Apa?

Tak Usut Perwal Tunjangan Rumdin DPRD Tahun 2022 yang Nilainya Fantastis, Kejari Banjar Disebut Aneh, Ada Apa?

harapanrakyat.com,- Mantan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, Soedrajat Argadireja menyentil Kejaksaan Negeri Banjar. Ia menyoroti terkait dugaan korupsi Tunjangan Rumah Dinas (Rumdin) dan...
Sejarah Parung Bingung, Asal-Usul Nama yang Tidak Biasa

Sejarah Parung Bingung, Asal-Usul Nama yang Tidak Biasa

Sejarah Parung Bingung ini sangat menarik. Parung Bingung adalah salah satu daerah di Depok. Nama daerah di Jawa Barat ini sangat unik dan tidak...
Jelang Laga Penting Kualifikasi Piala Dunia, Market Value 3 Pemain Abroad Timnas Indonesia Ini Malah Menurun

Jelang Laga Penting Kualifikasi Piala Dunia, Market Value 3 Pemain Abroad Timnas Indonesia Ini Malah Menurun

Situs Transfermarkt belum lama ini merilis daftar market value atau nilai pasar sejumlah pemain sepak bola. Dalam daftar tersebut, ada beberapa pemain abroad atau...