Kamis, Mei 22, 2025
BerandaBerita BanjarSeorang Kepala Desa di Banjar Tiba-tiba Mengundurkan Diri, Ini Alasannya

Seorang Kepala Desa di Banjar Tiba-tiba Mengundurkan Diri, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Seorang Kepala Desa di Kota Banjar, Jawa Barat, tiba-tiba mengundurkan diri dari jabatannya. Kepala desa yang mengundurkan diri dari jabatannya tersebut yaitu Bubun Sahban Farid Marup.

Bubun merupakan Kepala Desa Binangun periode 2019-2025 hasil pemilihan kepala desa antar waktu (PAW) yang berlangsung tanggal 18 Mei 2022. Bubun dilantik dan diambil sumpah jabatan pada 6 Juni 2022 oleh Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih.

Belakang ini, ia sempat tidak masuk kantor hingga akhirnya dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya. Bubun telah satu tahun lebih menjabat sebagai kepala desa.

Sekretaris Desa Binangun, Roni Kurniawan membenarkan bahwa yang bersangkutan sempat tidak masuk kantor. Sekarang yang bersangkutan telah membuat pernyataan untuk mengundurkan diri sebagai kepala desa.

Surat pengunduran diri tersebut ditandatangani sejak tanggal 19 Oktober 2023. Surat pengunduran tersebut juga sudah menyampaikannya ke Camat Kecamatan Pataruman.

“Pak kades tidak masuk lagi. Malahan membuat pernyataan pengunduran diri sejak kemarin tanggal 19 oktober,” kata Roni saat dikonfirmasi harapanrakyat.com, Jumat (20/10/2023).

Lanjutnya menjelaskan, terkait alasan pengunduran diri tersebut karena masalah pribadi. Yang bersangkutan saat ini ingin fokus untuk menyelesaikan urusannya pribadinya tersebut.

Meski begitu, Roni menegaskan untuk pelayanan pemerintah desa saat ini masih berjalan seperti biasa. Tidak terganggu dengan adanya pengunduran diri kepala desa.

Baca Juga: 111 Warga di Kota Banjar Ajukan Pindah Tempat Memilih Pemilu 2024

“Untuk saat ini beliau memerlukan waktu yang cukup untuk fokus dan memenuhi keperluan pribadinya. Untuk pelayanan pemerintahan masih berjalan seperti biasa,” katanya.

Sementara itu, Camat Kecamatan Pataruman Jaenal Arifin mengatakan, membenarkan adanya surat pemberitahuan pengunduran diri kepala desa Binganun tersebut.

“Iya. Betul mengundurkan diri. Sudah ada pengajuan mengundurkan diri dari BPD desa Binangun,” singkatnya.

Sementara itu, yang bersangkutan belum memberikan keterangan terkait pengunduran diri tersebut. Harapanrakyat sempat mencoba menghubungi yang bersangkutan namun nomor ponselnya sudah tidak aktif. (Muhlisin/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

BPBD Ciamis Terjunkan Personel Lakukan Pencarian Orang Hilang di Sungai Cisepet

BPBD Ciamis Terjunkan Personel Lakukan Pencarian Orang Hilang di Sungai Cisepet

harapanrakyat.com,- Kiso Solihin (83) warga Dusun Pasirkadu, RT 001/005, Desa Petir Hilir, Kecamatan Baregbeg, kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dilaporkan hilang hanyut di Sungai Cisepet....
Sejarah Vihara Buddhagaya Watugong, Bermula dari Runtuhnya Majapahit

Sejarah Vihara Buddhagaya Watugong Semarang, Bermula dari Runtuhnya Majapahit

Vihara Buddhagaya Watugong adalah salah satu ikon wisata religi di Semarang, Jawa Tengah. Tempat ibadah umat Buddha ini tidak hanya populer karena arsitekturnya yang...
Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Dokter RSUD Pandega Pangandaran Ingatkan Hal Berikut

Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Dokter RSUD Pandega Pangandaran Ingatkan Hal Berikut

harapanrakyat.com,- Dokter Umum RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, Rasyid Luhur Hutama, mengimbau kepada masyarakat untuk waspada penyakit demam berdarah dengue (DBD). Terlebih saat ini...
ZTE Axon 50 Resmi Rilis, Hadir dengan Chipset Snapdragon 8+ Gen 1 dan Layar Memukau

ZTE Axon 50 Resmi Rilis, Hadir dengan Chipset Snapdragon 8+ Gen 1 dan Layar Memukau

ZTE kembali resmi meluncurkan ponsel terbaru yakni ZTE Axon 50, di pasar China pada (17/5/25) lalu. Kehadiran HP ZTE ini mampu melengkapi varian Axon...
Amalan Ketika Wukuf Di Arafah, Doa dan Dzikir yang Dianjurkan

Amalan Ketika Wukuf di Arafah, Doa dan Dzikir yang Dianjurkan

Amalan ketika wukuf di Arafah menjadi salah satu rukun haji yang penting untuk dilakukan. Kesempatan ini merupakan momen spesial, di mana Allah SWT akan...
Cara Jeda Grup Facebook, Langkah Tepat Mengelola Aktivitas Grup

Cara Jeda Grup Facebook, Langkah Tepat Mengelola Aktivitas Grup

Cara jeda grup Facebook merupakan solusi efektif bagi pengguna yang ingin mengurangi gangguan dari notifikasi yang berlebihan. Facebook adalah platform media sosial yang memungkinkan...