Kamis, Mei 29, 2025
BerandaBerita BanjarSerempet Kendaraan Lain, Pemotor di Kota Banjar Malah Kabur Tabrak Tiang Listrik

Serempet Kendaraan Lain, Pemotor di Kota Banjar Malah Kabur Tabrak Tiang Listrik

harapanrakyat.com,- Seorang pemotor di Kota Banjar Jawa Barat mengalami nasib sial, usai sepeda motor Yamaha R15 yang dikendarai menabrak sebuah tiang listrik di jalan Dr Husen Kartasasmita, Kamis (2/11/2023) malam.

Sebelum menabrak tiang listrik, pemotor itu sempat menyerempet pengendara lain. Berniat kabur, sepeda motor yang ditumpanginya malah masuk ke trotoar dan menghantam tiang listrik.

Gibran saksi mata menuturkan, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 22.30 WIB, lokasi tepatnya berada di pertigaan lampu merah Dr Husen Kartasasmita.

Saat itu, si pemotor yang menggunakan Yamaha R15 bernopol B 4781 KDE melaju ke arah Cimaragas. Namun di pertigaan lampu merah tepatnya depan Kantor KPU Kota Banjar, pemotor tersebut tampak oleng dan menyerempet kendaraan lain yang ada di depannya.

“Motor yang ada di depannya itu jenis Supra. Setelah menyerempet pengendara motor Supra, pengendara motor R15 berupaya untuk melarikan diri. Namun malah kehilangan kendali dan masuk ke trotoar, lalu menabrak tiang listrik,” ungkap Gibran.

Pantauan harapanrakyat.com di lapangan, kedua korban baik pemotor R15 maupun pengendara Supra tidak mengalami luka serius.

Namun, motor Yamaha R15 yang menabrak tiang listrik mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan.

Kecelakaan lalu lintas ini segera ditangani oleh unit Gakkum Polres Kota Banjar. Sementara itu, para korban telah dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan medis. (Sahala/R8/HR Online/Editor Jujang)

Sinergi untuk Kedamaian, Kapolres Ciamis Pantau Langsung Ibadah Kenaikan Isa Al-Masih

Sinergi untuk Kedamaian, Kapolres Ciamis Pantau Langsung Ibadah Kenaikan Isa Al-Masih

harapanrakyat.com,- Kapolres Ciamis, AKBP. Akmal memantau langsung kegiatan Ibadah kenaikan Isa Al-Masih di dua Gereja di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Kamis (29/5/2025).  Dalam kesempatan...
Puluhan Pemuda di Ciamis Tanam 2.500 Pohon Demi Selamatkan Hutan 

Puluhan Pemuda di Ciamis Tanam 2.500 Pohon Demi Selamatkan Hutan 

harapanrakyat.com,- Puluhan pemuda dari Dusun Sukamaju, Desa Sukajadi, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menggelar aksi tanam pohon secara massal, Kamis (29/5/2025). Kegiatan ini...
Bubur Kabinet Merah Putih Haji Uding Pasar Galuh Kawali Ciamis

Kisah Dibalik Bubur Kabinet Merah Putih Haji Uding di Pasar Kawali Ciamis

harapanrakyat.com,- Sebuah gerobak bubur kacang hijau dan ketan hitam dengan bendera merah putih menarik perhatian sejumlah pengunjung Pasar Galuh, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Pelajar pesta miras di Situ Sanghyang Tasikmalaya

Lima Pelajar Pesta Miras di Situ Sanghyang Tasikmalaya, Dua Ditemukan Terkapar Pingsan

harapanrakyat.com,- Lima pelajar pesta miras jenis ciu di Situ Sanghyang, Kecamatan Tanjungjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Dua orang di antaranya merupakan pelajar perempuan berumur...
Asteroid 2025 KF

Asteroid 2025 KF Melintasi di Dekat Bumi dengan Aman

Baru-baru ini, para ilmuwan terkejut akan keberadaan asteroid seukuran rumah yang terlihat mendekati Bumi. Fenomena ini terlihat pada 19 Mei oleh para astronom di...
Dedi Mulyadi Klarifikasi Alasan Bentak Supporter Persikas Saat Acara di Subang

Dedi Mulyadi Klarifikasi Alasan Bentak Supporter Persikas saat Acara di Subang

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengklarifikasi kemarahan dan bentakannya pada supporter Perserikatan Sepakbola Indonesia Kabupaten Subang (Persikas) saat acara santunan di Kabupaten Subang...