Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita TasikmalayaGeng Motor Kembali Berulah, 2 Warga Tasikmalaya Dikeroyok Sampai Luka Parah

Geng Motor Kembali Berulah, 2 Warga Tasikmalaya Dikeroyok Sampai Luka Parah

harapanrakyat.com,- Dua orang warga Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga menjadi korban aksi pengeroyokan geng motor.

Kejadian itu terjadi saat keduanya tengah berjalan kaki di jalan SL Tobing, Minggu (17/12/2023) pagi.

Belum diketahui pasti tujuan geng motor melakukan aksi penganiayaan tersebut. Hanya saja kedua korban mengalami luka parah.

Korban pertama bernama Atang (39), mengalami luka di kepala dan harus mendapatkan 10 jahitan. Sementara satu orang korbannya lagi bernama Rian (33, Ia harus mendapatkan 40 jahitan di kepala, bahkan jarinya nyaris putus.

Adapun kedua korban ini merupakan warga Kelurahan Sambongpari.

Atang korban pengeroyokan geng motor di Tasikmalaya menyebut, sebelum kejadian Ia bersama temannya baru pulang dari Pasar Cikurubuk.

Sekitar pukul 03.50 WIB di Jalan SL Tobing, datang belasan kendaraan sepeda motor diduga geng motor.

Awalnya kata Atang, salah satu pengendara motor tersebut melemparkan batu ke arah kaki. Tak berselang lama, gerombolan motor lainnya datang membawa pisau, celurit, langsung melakukan pengeroyokan, menggunakan batu dan botol bekas miras.

“Sebelum dipukulkan ke kepala saya dan teman saya, botol itu dipecahin dulu ke tembok dan langsung dipukulkan ke kepala,” ungkap Atang.

“Saya sempat teriak minta ampun, tapi mereka geng motor terus terusan mengeroyok saya tanpa ampun,” katanya lagi.

Baca juga: Gadis Muda yang Dibunuh Kekasih di Tasikmalaya Ternyata Sudah Pacaran 4 Tahun

Sementara itu Kapolsek Mangkubumi, Iptu Ruhana Efendi membenarkan kejadian pengeroyokan terhadap 2 warga Tasikmalaya, diduga dilakukan oleh geng motor.

“Berdasarkan keterangan, para korban mengalami luka jahitan di kepala akibat dilukai menggunakan botol dan pisau,” jelas Ruhana.

Pihaknya pun sudah mendatangi TKP dan rumah para korban. “Kepada para korban kita arahkan untuk melakukan pelaporan ke Polsek Mangkubumi. Sementara kepada masyarakat lainnya, jika terjadi hal serupa, segera melaporkan ke berwajib,” pungkasnya. (Apip/R8/HR Online/Editor Jujang)

Gegara Tenggak Miras Hingga Mabuk, Pria Asal Garut Nekat Aniaya Teman Sendiri

Gegara Tenggak Miras Hingga Mabuk, Pria Asal Garut Nekat Aniaya Teman Sendiri

harapanrakyat.com,- Pria asal Kecamatan Karangpawitan, Garut, Jawa Barat, berinisial NIP (41), harus berurusan dengan polisi setelah nekat menganiaya teman sendiri. NIP sempat buron 2 pekan,...
Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...