Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Daun Lamtoro untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Daun Lamtoro untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat daun lamtoro atau yang terkenal sebagai petai cina memang beragam untuk kesehatan tubuh. Tidak hanya buahnya saja, tetapi daun lamtoro juga bisa membuat kesehatan tubuh semakin meningkat. Banyak orang yang telah memanfaatkan daun lamtoro sebagai tanaman herbal untuk mengatasi berbagai penyakit. Hal ini bisa terjadi karena daun lamtoro memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan.

Manfaat Daun Lamtoro Menangkal Berbagai Penyakit

Lamtoro atau petai cina menjadi salah satu tanaman yang umumnya tumbuh subur di daerah tropis. Tanaman ini banyak tumbuh subur di daerah pedesaan pinggiran kota.

Baca Juga: Manfaat Daun Perilla, Tanaman Herbal yang Kaya Antioksidan

Karena banyaknya tanaman yang tumbuh, masyarakat sekitar tidak lupa untuk memanfaatkannya. Banyak masyarakat memanfaatkan lamtoro sebagai bahan masakan tradisional yang lezat. Beberapa masakan tersebut bisa saja berbentuk seperti makanan kukus.

Tidak hanya itu, masyarakat juga banyak yang mengonsumsi secara langsung sebagai lalapan. Kemudian daun lamtoro banyak orang manfaatkan sebagai pakan ternak. 

Sebenarnya daun petai cina tersebut memiliki manfaat yang penting untuk kesehatan. Daun petai cina tersebut mengandung berbagai nutrisi seperti flavonoid, vitamin B1, vitamin A, sampai saponin. Kandungan tersebut mampu membuat daun lamtoro memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, seperti berikut:

Memperbaiki Saluran Pencernaan

Manfaat daun lamtoro yang pertama yaitu dapat memperbaiki saluran pencernaan. Daun petai cina ini bisa mengatasi infeksi yang terjadi pada saluran pencernaan. Hal itu karena adanya kandungan antibakteri yang bisa mengatasi infeksi. 

Umumnya bakteri yang menyerang saluran pencernaan yaitu escherichia coli dan staphylococcus aureus. Kedua bakteri tersebut bisa menyebabkan terjadinya infeksi gastrointestinal yang bisa menyebabkan rasa mual sampai diare.

Adanya kandungan flavonoid, tanin, sampai alkaloid pada petai Cina bisa menghentikan pertumbuhan dari bakteri tersebut. 

Tetapi, untuk mendapatkan manfaat daun petai cina tidak bisa mengonsumsinya secara langsung. Hal itu karena daun lamtoro harus melalui proses pelunakan jaringan dengan menggunakan penguapan etanol 70%.

Setelah itu, Anda bisa mendapatkan manfaat daun petai cina untuk terhindar dari berbagai penyakit yang menyerang saluran pencernaan.

Mengatasi Penyakit Psoriasis

Daun lamtoro juga memiliki peran penting terhadap kesehatan kulit. Daun petai cina ini bisa mengatasi penyakit psoriasis yang mengganggu kesehatan kulit.

Baca Juga: Manfaat Daun Selada yang Penting untuk Kesehatan

Psoriasis menjadi penyakit kulit yang memiliki gejala seperti kulit kering bersisik, kemerahan, rasa perih, dan gatal. Tidak perlu menggunakan obat kimia, Anda bisa memanfaatkan daun petai cina untuk mengatasi penyakit psoriasis tersebut. 

Memanfaatkan daun petai cina tentunya lebih aman dan minim efek samping daripada menggunakan obat kimia yang persebaran pada pasaran. Anda akan merasakan khasiatnya apabila rutin menggunakannya untuk penyakit psoriasis.

Langkahnya cukup mudah, Anda hanya perlu menumpuk daun sampai halus dan menempelkannya pada kulit yang terserang psoriasis.

Meredakan Nyeri Otot

Manfaat daun lamtoro selanjutnya yaitu dapat meredakan nyeri otot. Apabila Anda sedang mengalami nyeri otot yang mengganggu, maka bisa memanfaatkan daun petai cina tersebut.

Penduduk Belize dan Meksiko menggunakan daun petai cina untuk meredakan nyeri otot. Tidak hanya nyeri otot saja, tetapi daun ini juga bisa mengatasi nyeri karena haid atau lainnya. 

Langkahnya cukup mudah, Anda bisa mendapatkan manfaat ini dengan mengonsumsinya secara rutin. Dengan mengonsumsi daun lamtoro secara rutin, maka akan membuat nyeri yang terasa pada tubuh menjadi berkurang. Hal ini tentunya akan membuat Anda lebih nyaman dalam menjalankan berbagai aktivitas.

Membuat Luka Sembuh Lebih Cepat

Daun lamtoro juga terkenal sebagai obat herbal untuk luka bagian luar. Daun ini bisa membuat luka, peradangan, atau bengkak dapat sembuh lebih cepat.

Hal itu karena memiliki kandungan saponin yang bisa membuat proses penyembuhan luka menjadi lebih cepat. Kandungan saponin akan bekerja dengan memicu senyawa pembentuk kolagen yaitu protein. 

Baca Juga: Manfaat Daun Pegagan, Mengatasi Insomnia hingga Masalah Pencernaan

Hal ini akan membuat luka bagian luar yang Anda alami akan sembuh dengan cepat. Langkahnya mudah, Anda hanya perlu menumbuk daun lamtoro hingga halus dan menempelkannya pada luka secara langsung.

Penting bagi Anda melakukan cara tersebut secara rutin supaya luka bagian luar menjadi lebih cepat sembuh.

Nah, itu tadi beberapa manfaat daun lamtoro yang bisa Anda ketahui. Daun lamtoro atau petai cina ini memiliki beberapa manfaat yang penting untuk kesehatan tubuh. Apabila rutin dalam memanfaatkannya maka Anda akan merasakan efek yang luar biasa untuk tubuh. (R10/HR-Online)

Cara Mengaktifkan Action Mode iPhone, Video Lebih Stabil

Cara Mengaktifkan Action Mode iPhone, Video Lebih Stabil

Cara mengaktifkan Action Mode iPhone tak sesulit yang dibayangkan. Hal ini karena pemula juga bisa ikut mencobanya. Namun sebelumnya, ketahui dulu sebenarnya apa mode...
Resmi Jadi Dosen Tetap di LSPR, Prilly Latuconsina: Suatu Kehormatan

Resmi Jadi Dosen Tetap di LSPR, Prilly Latuconsina: Suatu Kehormatan

Aktris sekaligus penyanyi terkenal Prilly Latuconsina kembali mencuri perhatian publik berkat prestasinya di dunia pendidikan. Selebriti cantik kelahiran 1996 itu resmi menyandang status sebagai...
Acer Chromebook Spin 714, Laptop Ringan Spek Gahar

Acer Chromebook Spin 714, Laptop Ringan Spek Gahar

Di zaman serba digital seperti sekarang, pengguna butuh perangkat yang bisa mereka andalkan setiap saat. Entah itu untuk mengerjakan tugas, riset materi, atau sekadar...
Manfaat Subscription Page Facebook, Pendapatan Konten Kreator Mudah Diprediksi

Manfaat Subscription Page Facebook, Pendapatan Konten Kreator Mudah Diprediksi

Manfaat Subscription Page Facebook bukan hanya bisa menghasilkan uang saja melainkan lebih dari itu. Facebook adalah aplikasi media sosial yang populer di dunia, tak...
Infinix GT 30 Pro Dipastikan Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

HP Infinix GT 30 Pro Dipastikan Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

Menjelang perilisan di beberapa waktu mendatang, Infinix GT 30 Pro muncul pada laman pengujian Geekbench dengan mengungkap sejumlah spesifikasi penting. Smartphone Infinix ini kabarnya...
Jaminan Kehilangan Pekerjaan

Buruh di Kota Banjar Desak Perusahaan Terapkan Jaminan Kehilangan Pekerjaan

harapanrakyat.com,- Buruh di Kota Banjar, Jawa Barat, mendesak pengusaha untuk menerapkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2023 tentang Ketenagakerjaan. Pengusaha juga harus menerapkan jaminan kehilangan...