Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita BanjarRumah Warga Kota Banjar yang Ambruk Akan Diajukan Bantuan Renovasi

Rumah Warga Kota Banjar yang Ambruk Akan Diajukan Bantuan Renovasi

harapanrakyat.com,- Warga Kota Banjar, Jawa Barat, Dedeh (79) warga lingkungan Jadimulya RT 1 RW 6 Kelurahan Hegarsari, yang rumahnya ambruk karena lapuk dan keluarganya diungsikan akan diajukan bantuan.

Lurah Hegarsari, Sukmana, mengatakan, keluarga pemilik rumah tersebut untuk sementara diungsikan karena rumahnya sudah lapuk sehingga dikhawatirkan hujan turun terjadi ambruk susulan.

Keluarga tersebut untuk sementara diungsikan ke kontrakan sampai nanti dilakukan perbaikan atau renovasi.

Untuk membantu perbaikan rumah ambruk tersebut, pihaknya akan mengajukan bantuan renovasi perbaikan rumah ke pemerintah kota melalui BPBD Banjar.

“Kami akan mengajuan bantuan ke Pemkot melalui BPBD untuk rehab rumahnya,” ungkap Sukmana, Sabtu (2/11/2023).

“Sementara keluarga di pindah ke kontrakan dulu sampai rehab selesai sekitar satu bulanan,” katanya menambahkan.

Baca juga: Akibat Lapuk, Sebuah Rumah Warga di Kota Banjar Ambruk 

Lanjutnya menyebutkan, selain pengajuan bantuan renovasi rumah dari Dinas Sosial juga sudah memberikan bantuan material ringan.

Terkait pengajuan bantuan rumah melalui program rumah tidak layak huni (Rutilahu) rumah tersebut sudah masuk usulan untuk mendapatkan bantuan Rutilahu di tahun 2024.

“Sudah masuk usulan Rutilahu Provinsi tahun 2024 tapi itu kan masih lama. Karena kondisinya darurat akan diusulkan bantuan ke Pemkot melalui BPBD,” katanya.

Diketahui, rumah warga Banjar, Dedeh ambruk pada Jumat (1/12/2023) sekitar pukul 18.30 Wib akibat kondisi bangunan rumah sudah lapuk sehingga tak kuat menahan guyuran hujan.

Pemilik rumah pun diungsikan sementara waktu ke kontrakan dekat rumahnya. Lantaran dikhawatirkan terjadi ambruk susulan mengingat cuaca sudah musim penghujan.

“Untuk sementara kita evakuasi khawatir ada hujan lagi kondisi rumahnya sudah lapuk nanti ambruk. Jumlah jiwa semuanya enam orang kita evakuasi,” kata Kepala BPBD Kota Banjar Kusnadi. (Muhlisin/R8/HR Online/Editor Jujang)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...