Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita JabarKasus DBD di Cimahi Meningkat, Pemkot Gencar Lakukan Pencegahan

Kasus DBD di Cimahi Meningkat, Pemkot Gencar Lakukan Pencegahan

harapanrakyat.com – Terjadinya peningkatan kasus demam berdarah dengue (DBD) yang cukup signifikan di Kota Cimahi, Jawa Barat, Dinas Kesehatan Cimahi gencar melaksanakan pemberantasan sarang nyamuk (PSN). Dalam upaya tersebut, petugas melakukan inspeksi mendadak 5.364 rumah. Dari jumlah rumah itu, sebanyak 533 di antaranya positif jentik nyamuk.

Baca Juga : Dinas Kesehatan Cimahi Waspadai Melonjaknya Kasus DBD

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Dwi Hadi Isnaini menerangkan, PSN ini sebagai upaya cepat mengatasi banyaknya kasus DBD di Kota Cimahi. Pihaknya melaksanakan PSN ini pada Minggu (28/1/2024).

“Dalam PSN DBD ini, kami melibatkan berbagai unsur. Di antaranya pihak puskesmas, kelurahan, hingga kecamatan, termasuk dari dinas kesehatan. Sidak ini serentak kita lakukan di seluruh kelurahan di Kota Cimahi,” kata Dwihadi, Senin (29/1/2024).

Ia menerangkan, pada periode 1 hingga 24 Januari 2024, tercatat 74 kasus DBD di Kota Cimahi yang di antaranya 1 orang meninggal.

Dwi Hadi menerangkan, banyaknya genangan air yang menjadi tumbuhnya jentik nyamuk aedes aegypti yang merupakan penyebab tingginya kasus DBD di Kota Cimahi pada awal Januari 2024 ini. Faktor curah hujan yang tinggi, kata ia, memicu banyak genangan air yang menjadi sarang jentik nyamuk tersebut.

“Curah hujan tidak menentu, akibatnya bisa meninggalkan genangan air yang menjadi sarang nyamuk berkembang biak,” tuturnya.

Dalam sidak PSN DBD di Kota Cimahi itu, lanjutnya, petugas banyak menemukan jentik nyamuk di pot bunga, tatakan pot bunga, dan bak penampungan air di sekolah dan rumah warga.

Petugas PSN Cimahi Bagikan Cara Sederhana Berantas Nyamuk DBD

Ia menjelaskan, Angka Bebas Jentik (ABJ) pun masih kurang dari angka ideal yang semestinya secara keseluruhan yaitu 95 persen.

Baca Juga : Terima Nyamuk Berbakteri Wolbachia, Lokasi Ini Jadi Sasaran Pemkot Bandung

“Langkah lain untuk memberantas nyamuk DBD yaitu juga dengan menanam tanaman pengusir nyamuk seperti lavender, menggunakan lotion anti nyamuk. Kemudian bisa juga dengan cara memelihara ikan pemakan jentik nyamuk seperti cupang,” ujarnya.

Dwi Hadi mengharapkan, jika masyarakat rutin melakukan PSN misalnya tidak membiarkan adanya genangan air, maka kasus DBD di Cimahi pun bisa terantisipasi. Sebab, kata ia, jentik nyamuk itu terbiasa berkembang biak dalam genangan-genangan air. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...
Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten

Polres Sumedang Bongkar Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten, 8 Pelaku dan 16 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil mengungkap komplotan curanmor lintas kabupaten yang kerap beraksi di wilayah perbatasan Sumedang-Indramayu. Sebanyak delapan...
Malut United Vs Persib

Menjelang Laga Malut United Vs Persib, Bojan Hodak Optimis Tim Maung Bandung Menang dari Laskar Kie Raha

Menjelang laga Malut United vs Persib, pelatih tim Maung Bandung, Bojan Hodak sempat mengeluhkan perjalanan panjang menuju Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara. Tim...