Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita CiamisTahun 2024, BPN Ciamis Targetkan 45 Ribu Bidang Tanah Bisa Tersertifikat

Tahun 2024, BPN Ciamis Targetkan 45 Ribu Bidang Tanah Bisa Tersertifikat

harapanrakyat.com,- Badan Pertanahan Nasional (BPN) Ciamis, Jawa Barat, menargetkan 45.000 bidang tanah bisa tersertifikatkan melalui program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap).

Hal itu diungkapkan Kepala BPN Ciamis, Hermawan usai peletakan batu pertama pembangunan gedung arsip BPN Ciamis, Selasa (27/2/2024).

Kata dia, program PTSL tahun 2024 di Ciamis menyasar ke 15 Desa. “Kemarin sudah kita lakukan sosialisasi ke 15 Desa penerima program. Kita akan kebut agar tahun ini target tercapai,” ungkap Hermawan.

Baca juga: Gerakan Percepatan LTT untuk Tingkatkan Produksi Padi di Ciamis Tahun 2024

Pihaknya berharap, masyarakat ikut mensukseskan program PTSL ini dengan ikut mendaftarkan tanahnya agar bersertifikat. “Dengan PTSL, masyarakat nanti akan memiliki bukti sah kepemilikan tanah. Sehingga terhindar dari konflik atau sengketa tanah,” katanya.

Program PTSL bisa diikuti oleh masyarakat sebagai pemilik tanah pribadi, tanah wakaf ataupun tanah pemerintah.

Hermawan menyebut, berdasarkan data di Kabupaten Ciamis ada sekitar 1,3 juta bidang tanah. Namun saat ini baru 40 persen yang sudah bersertifikat.

“Dengan program PTSL, kita harap semakin banyak tanah di Kabupaten Ciamis yang bersertifikat,” pungkasnya.

Sementara itu terkait dengan pembangunan gedung arsip BPN Ciamis, Hermawan menyebut sangat penting. Hal itu lantaran saat ini jumlah buku tanah mencapai 547 ribu.

“Kita mengalami kesulitan dalam penyimpanan dokumen itu. Jadi dengan adanya gedung arsip, buku tanah tersimpan dengan baik demi menjaga keamanan dan keteraturan,” pungkasnya. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...
pemberdayaan umkm

DPRD Jawa Barat Anggap Pemberdayaan UMKM Secara Optimal Mampu Kurangi Pengangguran

harapanrakyat.com – Pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tengah masyarakat, menjadi solusi mengurangi angka pengangguran, termasuk di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Oleh...
Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

harapanrakyat.com,- Mantan Anggota KPU RI periode 2012-2017 Hadar Nafis Gumay menyoroti tingkat partisipasi pemilihan masyarakat pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) di berbagai daerah. Bahkan,...
desa wisata kabupaten bandung

Pengembangan Desa Wisata di Kabupaten Bandung, DPRD Jawa Barat Tekankan Hal Ini!

harapanrakyat.com – Selain mengembangkan potensi pariwisata, pengembangan keberadaan desa wisata di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, memiliki berbagai tujuan. Di antaranya pemberdayaan ekonomi masyarakat dan...