Senin, Mei 26, 2025
BerandaBerita PangandaranSelama Libur Lebaran, Sampah di Pantai Pangandaran Capai 31 Ton Per Hari

Selama Libur Lebaran, Sampah di Pantai Pangandaran Capai 31 Ton Per Hari

harapanrakyat.com – Usai libur lebaran berakhir, sampah masih terlihat menumpuk di Objek Wisata Pantai Pangandaran, Jawa Barat.

Salah seorang wisatawan Rinda Suharmi (34) mengatakan, tumpukan sampah plastik yang menumpuk di pantai sangat mengganggu.

“Ya lihatnya juga risih, apalagi tumpukan sampahnya menimbulkan bau tidak sedap,” ungkapnya.

Kabid Pengelolaan Sampah Limbah dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Pangandaran Wagiso mengatakan, tumpukan sampah sejak H+1 lebaran Idul Fitri mencapai 190 ton.

Baca Juga: Acungkan Kapak, Wisatawan Asal Bandung Diamuk Massa Saat Liburan di Pangandaran

“Produksi sampah ini mencapai 31 ton per harinya, itu dihitung sejak H+1 libur lebaran,” ujarnya.

Wagiso mengatakan, saat ini tumpukan sampah memang masih banyak, terutama di Pantai Pangandaran.

“Kebanyakan memang sampah bekas minuman dan makanan, serta kelapa muda,” jelasnya.

Ia mengatakan, kendala pengangkutan sampah dari objek wisata, sulitnya akses saat pantai Pangandaran dipenuhi pengunjung pada libur lebaran lalu.

“Jadi untuk masuk ke kawasan pantai, kadang-kadang kita mengalami kesulitan, karena padatnya pengunjung, ditambah lagi kita masih belum punya beko untuk mengeruk sampah,” ujarnya. (Jujang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Dipanggil untuk Timnas Indonesia

Pemain Persib Tak Ada yang Dipanggil untuk Timnas Indonesia, Kenapa?

Sebanyak 32 pemain telah dipanggil untuk Timnas Indonesia menjelang hadapi China dan Jepang pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Namun, dari jumlah sebanyak...
Nelayan Batukaras Pangandaran Keluhkan Abrasi Pantai

Nelayan Batukaras Pangandaran Keluhkan Abrasi Pantai

harapanrakyat.com,- Nelayan di Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengeluhkan abrasi yang terjadi di sepanjang pantai. Mereka mengaku, akibat abrasi tersebut membuat kesulitan...
Belum Ditemukan, Proses Pencarian Pemuda yang Tenggelam di Sungai Cikidang Tasikmalaya Berlanjut Besok

Belum Ditemukan, Proses Pencarian Pemuda yang Tenggelam di Sungai Cikidang Tasikmalaya Berlanjut Besok

harapanrakyat.com,- Tim SAR gabungan menghentikan sementara proses pencarian pemuda bernama Wildan (22), yang tenggelam di Sungai Cikidang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat Minggu (25/5/2025) sore. Lokasi...
Pabrik Pengolahan Tahu di Banjaranyar Ciamis Terbakar, Pemilik Rugi Puluhan Juta Rupiah

Pabrik Pengolahan Tahu di Banjaranyar Ciamis Terbakar, Pemilik Rugi Puluhan Juta Rupiah

harapanrakyat.com,- Sebuah pabrik pengolahan tahu di Dusun Pasiripis, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar pada Minggu (25/5/2025). Dugaan sementara, sumber api...
Seorang Pemuda Tenggelam Saat Ambil Bola Voli di Sungai Cikidang Tasikmalaya

Seorang Pemuda Tenggelam Saat Ambil Bola Voli di Sungai Cikidang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Seorang pemuda tenggelam di Sungai Cikidang, tepatnya di Pintu Air Sura Katiga, Kampung Sandaran Kaler, Desa Banjarsari, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat,...
RSUD Ciamis akan Adakan Kelas Edukasi Persadia, Catat Tanggalnya

RSUD Ciamis akan Adakan Kelas Edukasi Persadia, Catat Tanggalnya

harapanrakyat.com,- RSUD Ciamis, Jawa Barat, bersama Persatuan Diabetes Indonesia (Persadia), akan mengadakan Kelas Edukasi untuk para penderita diabetes. Kelas edukasi yang berlangsung pada hari...