Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita BanjarUsai Menang Pileg 2024, Golkar Banjar Tancap Gas Target Menang Pilwalkot

Usai Menang Pileg 2024, Golkar Banjar Tancap Gas Target Menang Pilwalkot

harapanrakyat.com,- Partai Golkar Kota Banjar, Jawa Barat, memenangkan pemilu legislatif (Pileg) dengan perolehan 30.108 suara (25,38 persen). Golkar Banjar meraih 7 kursi DPRD berdasarkan laman resmi KPU Kota Banjar.

Partai Golkar pun kini bersiap menyongsong pemilihan Wali Kota dan Wakil Walikota Banjar pada 27 November.

Baca Juga: Soal Kursi Ketua DPR RI, Ini Sikap Partai Golkar

Ketua DPD Golkar Kota Banjar Dadang Ramdan Kalyubi mengatakan, telah melaksanakan kegiatan persiapan tahapan Pilkada 2024 bersama DPP Partai Golkar.

Selain itu juga koordinasi penyampaian arahan dari DPP terkait persiapan bakal calon yang nantinya maju pada Pilkada 2024. Baik pemilihan gubernur, bupati dan wali kota.

“Kemarin saya melaksanakan kegiatan persiapan untuk calon kepala daerah. Kami dari DPD Golkar Kota Banjar telah melaksanakan tugas sebagai partai pemenang pileg dan pilpres,” kata Dadang, Minggu (7/4/2024).

“Tentunya kemarin semua calon kepala daerah baik calon bupati Walikota, Gubernur maupun calon Wakil Gubernur mendapat arahan dari ketua umum,” tambahnya.

Partai Golkar dalam waktu dekat tepatnya 15 April 2024 akan melakukan survei calon wali Kota Banjar.

Dadang mengucapkan terima kasih kepada kader, pengurus dan semua pihak yang telah berpartisipasi memenangkan Partai Golkar di Banjar baik di pemilu legislatif (pileg) dan Pilpres.

Ia pun mengingatkan kepada jajaran pengurusnya bahwa tugas selanjutnya memenangkan pemilihan kepala daerah pada 27 November 2024.

“Tugas kita memenangkan pileg dan pilpres telah selesai. Tinggal tugas kita selanjutnya yaitu memenangkan pilkada,” tegasnya

Sementara itu, selain partai Golkar sejumlah parpol pun tengah melakukan tahapan persiapan pemilukada. Salah satunya DPC PDI Perjuangan Kota Banjar yang kini telah membuka pendaftaran bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar 2024-2029.

Kemudian Partai Gerindra yang rencananya akan mulai melakukan konsolidasi dan komunikasi dengan partai politik usai lebaran Idul Fitri 1445 H. (Muhlisin/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...