Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita BanjarBBWS Citanduy Tanggapi Potensi Gangguan Layanan Air Bersih di Banjar Dampak Impounding...

BBWS Citanduy Tanggapi Potensi Gangguan Layanan Air Bersih di Banjar Dampak Impounding Leuwikeris

harapanrakyat.com,- Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy menanggapi potensi terganggunya layanan air bersih dampak impounding atau pengisian awal air Bendungan Leuwikeris, Jumat (26/7/2024). Sebelumnya, hal itu diungkapkan Perumda Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat.

Humas BBWS Citanduy Rahmat Syah mengatakan, dampak impounding Bendungan Leuwikeris berpotensi mengganggu suplai air baku. Terutama pada bangunan intake Balokang Patrol yang melayani sekitar 3.000 sambungan rumah.

Menurutnya Jumlah masyarakat yang akan terdampak pengisian awal air Bendungan Leuwikeris tersebut tidak mencapai 54 ribu jiwa tetapi 3.000 sambungan rumah (SR).

Adapun untuk air baku dari Perumda Tirta Anom 1 dan 2 tidak akan terganggu dengan adanya kegiatan impounding Leuwikeris. Mengingat akan mendapat suplai air dari Sungai Cimuntur yang akan tetap mengalir.

Baca Juga: Perumda Tirta Anom Kota Banjar Ungkap Dampak dari Impounding Bendungan Leuwikeris

“Jumlah masyarakat yang terdampak tidak mencapai 54 ribu jiwa tetapi 3000 sambungan,” kata Rahmat.

Estimasi waktu 55 hari masa impounding Bendungan Leuwikeris adalah kondisi terekstrem berdasarkan prediksi BMKG. Menurut prediksi BMKG akan terjadi La Nina di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Sehingga dimungkinkan akan terjadi hujan di bulan Agustus-September.

Impounding Bendungan Leuwikeris, Banjar Akan Terima Manfaat Paling Besar

Terkait potensi kerugian dari adanya kegiatan pengisian air Bendungan Leuwikeris, Kota Banjar merupakan daerah yang akan menerima manfaat paling besar dari Bendungan Leuwikeris.

Manfaat itu, ketersediaan air untuk kebutuhan air baku dan irigasi nantinya akan terjamin keberadaannya sepanjang tahun ketika Bendungan Leuwikeris sudah beroperasi.

Perumda Tirta Anom juga akan menjadi pihak yang akan menerima manfaat tersebut. Pihak BBWS Citanduy juga sedang mencari solusi bersama dengan Pemkot Banjar terkait hal ini.

“Adapun terkait potensi tidak beroperasinya IPA PDAM Balokang Patrol saat ini sedang dilakukan solusi bersama,” katanya.

Sebelumnya, Direktur Perumda Tirta Anom Kota Banjar E. Fitra Nur Kamilah menyebut potensi tergangunya layanan air bersih dampak impounding Bendungan Leuwikeris kepada Komisi II DPRD Kota Banjar.

Tak hanya itu, ia juga memprediksi potensi menurunnya penerimaan kas perusahaan sekitar Rp 1,2 miliar per bulan dan 54 ribu jiwa akan terdampak.

Pihaknya bersama Komisi II DPRD Kota Banjar pun meminta BBWS Citanduy untuk membuat sumur dalam di 5 titik lokasi pengolahan air bersih sebagai solusi antisipasi dampak impounding Bendungan Leuwikeris tersebut. (Muhlisin/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei: Magnet Baru Wisatawan

harapanrakyat.com,- Pasca selesainya pembangunan rest area Karangkamulyan, yang berada di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat, kini memiliki wajah baru. Rencananya, peresmian rest...
Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

Ini 8 Kebijakan Dedi Mulyadi yang Tercantum Dalam Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Jawa Barat berlangsung istimewa dan penuh makna. Upacara peringatan Hardiknas di Jabar juga diisi dengan pembacaan...
Situ Ciranca Majalengka

Situ Ciranca Majalengka, Tempat Healing Alami, Sejuk, dan Terjangkau

harapanrakyat.com,- Jika Anda sedang mencari tempat untuk menyegarkan pikiran, Situ Ciranca bisa jadi pilihan yang tepat. Situ Ciranca terletak di Desa Teja, Kecamatan Rajagaluh,...
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud

Sebut Dedi Mulyadi Gubernur Konten, Siapa Rudy Mas’ud? Ini Profilnya

Harapanrakyat.com - Nama Rudy Mas’ud kini tengah menjadi perbincangan publik usai dirinya melontarkan kalimat “Gubernur Konten” pada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi saat Rapat...
Dedi Mulyadi luruskan makna Gubernur Konten

Dedi Mulyadi Luruskan Makna Gubernur Konten dari Rudy Mas’ud: Dia Itu Ingin Muji Saya

harapanrakyat.com,-  Pernyataan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Rudy Mas’ud, soal “Gubernur Konten” menjadi sorotan publik setelah potongan videonya beredar luas di media sosial. Dalam video...
Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...