Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisDPRD dan Pj Bupati Ciamis Tandatangani Persetujuan Dua Raperda Jadi Perda

DPRD dan Pj Bupati Ciamis Tandatangani Persetujuan Dua Raperda Jadi Perda

harapanrakyat.com,- DPRD Kabupaten Ciamis dan Pj Bupati Ciamis tandatangani dua Raperda menjadi Perda. Penandatangan dilaksanakan dalam Rapat Paripurna DPRD Ciamis, Sabtu (20/7/2024).

Dua Raperda yang menjadi Perda tersebut yakni Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Ciamis tahun 2025-2045. Kedua Perda tentang Pertanggungjawaban APBD Kabupaten Ciamis tahun anggaran 2023.

“Sistematik laporan pansus RPJPD disusun mulai dari pendahuluan, gambaran umum kondisi daerah, permasalahan dan isu strategis. Kemudian visi, misi daerah, arah kebijakan dan sasaran pokok lalu penutup kesimpulan dan rekomendasi,” ungkap Nanang Permana, Ketua DPRD Ciamis.

Hal ini sesuai amanat UU nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional. Pembangunan yang sistematis, terarah, terpadu, menyeluruh dan responsif perlu disusun oleh pemerintah. Tujuannya untuk menjamin pelaksanaan pembangunan yang efektif, efisien dan tepat sasaran.

Baca Juga: DPRD Minta Pemkab Ciamis Maksimalkan Potensi Lahan Parkir di Kawasan Alun-alun

Perencanaan pembangunan daerah perlu diwujudkan dalam dokumen berupa RPJPD, RPJMD, RKPD, dan Rencana Strategis (Renstra) Perangkat daerah serta rencana kerja (renja) perangkat daerah. RPJPD merupakan dokumen rencana untuk periode 20 tahun. Secara substansi memuat visi, misi dan arah pembangunan daerah dengan mengacu pada RPJP nasional dan RPJPD Provinsi.

Dalam penyusunan RPJPD ciamis tahun 2025-2045, Pemda tentu tentu harus berpedoman pada instruksi Mendagri No 1 tahun 2024 pedoman tentang penyusunan RPJPD.

Substansi RPJPD tahun 2025-2045 harus sinergi dengan dokumen perencanaan pusat dan dokumen perencanaan provinsi.

Beberapa pembahasan Raperda RPJPD mulai dari menyusun jadwal kegiatan pansus dan menyusun daftar inventaris masalah. Lalu mempelajari dan mengkaji dokumen secara cermat, menyusun laporan hasil pembahasan, melaksanakan harmonisasi, menyampaikan laporan hasil pembahasan.

Sementara gambaran umum kondisi daerah, permasalah dan isu strategis yang didalamnya identifikasi masalah, isu strategis. Hal paling menonjol yaitu visi dan misi RPJPD Kabupaten Ciamis tahun 2025-2045 yaitu Visi Ciamis Nanjeur 2045.

Visi RPJPD Ciamis Tahun 2025-2045

Visi RPJPD Ciamis tahun 2025-2045 dijabarkan ke dalam delapan misi. Meningkatkan kualitas SDM, mewujudkan ekonomi yang inklusif dan berkualitas, meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan yang inovatif.

Mewujudkan transparansi, akuntabilitas dan stabilitas ekonomi. Lalu mewujudkan masyarakat yang madani, budaya lestari dan juga lingkungan berkelanjutan. Meningkatkan kualitas infrastruktur wilayah yang merata dan juga inklusif. Meningkatkan kualitas sarana dan juga prasarana dasar. Mewujudkan pembangunan yang berkesinambungan.

Ada lima transformasi untuk menentukan arah kebijakkan penanganan. Yaitu transformasi sosial, transformasi ekonomi, transformasi tata kelola, supremasi hukum, stabilitas dan kepemimpinan indonesia, ketahan sosial dan juga ekologi.

“Untuk rekomendasi berdasarkan hasil pembahasan bersama, kami sampaikan beberapa rekomendasi kepada PJ Bupati Ciamis. Rekomendasi ini merupakan catatan-catatan strategis yang berisikan saran masukan terhadap penyusunan pembahasan Raperda tentang RPJPD kabupaten Ciamis tahun 2025-2045,” katanya.

Kata Nanang, rekomendasi ini disampaikan dengan mengedepankan objektivitas dan rasionalitas. Semangat dan harapan serta ikhtiar dengan penuh kesungguhan untuk bersama-sama mewujudkan meningkatnya kesejahteraan masyarakat Kabupaten Ciamis.

Pansus DPRD Ciamis telah melakukan pembahasan terhadap pembahasan rancangan Perda RPJPD Ciamis tahun 2025-2045 secara komprehensif dan sistematis. Meski dengan waktu yang terbatas.

“Insyaalloh kami berusaha agar rekomendasi ini dapat memberikan gambaran yang lebih jelas. Tentang bagaimana harapan pembangunan kabupaten Ciamis 20 tahun yang akan datang,” pungkasnya. (Es/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...