Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita JabarHarga Minyakita Naik Rp 1700 per Liter, Pemkot Cimahi Jamin Stok Aman

Harga Minyakita Naik Rp 1700 per Liter, Pemkot Cimahi Jamin Stok Aman

harapanrakyat.com – Pemkot Cimahi, Jawa Barat, memastikan harga dan ketersediaan minyak goreng kemasan Minyakita relatif aman. Saat ini Pemkot Cimahi melakukan sejumlah upaya agar masyarakat tetap bisa menjangkau minyak goreng kemasan tersebut.

Baca Juga : Pantau Sejumlah Pasar, DKPP Kota Bandung Pastikan Stok dan Harga Pangan Stabil

Sebagai informasi, Harga Eceran Tertinggi (HET) Minyakita di Cimahi saat ini menyentuh Rp 14.000 per liter. Namun, faktanya di lapangan harga jual di pasaran sudah lama lebih tinggi dari HET.

Belakangan Kemendag menetapkan kenaikan harga Minyakita Rp 1.700 menjadi Rp 15.700 per liter karena harga sebelumnya dianggap tak sesuai. Kemendag beralasan naiknya harga Minyakita lantaran biaya produksi yang terus mengalami kenaikan.

“Soal kebijakan harga Minyakita naik, Pemkot Cimahi sedang melihat situasi dan kondisi yang terjadi di lapangan. Sejauh ini masih aman tersedia,” kata Pj Wali Kota Cimahi D Saromi, Kamis (25/7/2024).

Ia mengatakan, mengenai kebijakan pemerintah pusat yang menaikan HET Minyakita, Pemkot Cimahi tentu saja harus bersiap. Selain itu memikirkan upaya untuk mengamankan ketersediaan stok di pasaran.

“Kami akan melakukan pengecekan langsung di lapangan. Juga dengan melihat kemungkinan upaya apa saja yang dapat dilakukan. Seperti melakukan operasi pasar, atau tindakan-tindakan lainnya,” ucapnya.

Baca Juga : Harga Sejumlah Kepokmas di Kota Bandung Naik Signifikan Jelang Idul Adha

Menurutnya, tugas pemerintah adalah memastikan kebutuhan masyarakat yang salah satunya minyak goreng tersedia dan mudah terjangkau masyarakat.

Kenaikan Harga Minyakita, Pemkot Cimahi Belum Peroleh Pemberitahuan Resmi

Kepala Disdagkoperin Kota Cimahi, Hela Haerani mengungkapkan perihal kenaikan harga minyak goreng kemasan itu. Ia mengaku, belum mendapatkan pemberitahuan secara resmi.

“Sebenarnya, bahkan sampai saat ini pun, kami (Pemkot Cimahi) belum menerima pemberitahuan mengenai kebijakan harga naik Minyakita secara resmi. Namun, sebagai upaya preventif kami sudah melakukan koordinasi dengan paguyuban pasar di Cimahi. Tetapi gejolak yang muncul akibat kenaikan harga Minyakita ini, belum terlalu signifikan. Saat ini stoknya masih aman tersedia,” kata Hela.

Hela memastikan, kenaikan harga Minyakita di pasaran memang sudah terjadi. Namun untuk menanggulangi persoalan yang muncul kemudian, pihaknya akan menyiapkan sejumlah skema.

“Kami akan pantau terus ke pasar. Kami tidak akan tinggal diam dan akan melakukan sejumlah upaya. Namun, untuk sekarang kami akan mengamati terlebih dulu perkembangannya (dampak kenaikan harga Minyakita) di lapangan,” tuturnya di Cimahi. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...