Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita JabarPembubaran dan Penyegelan Sarana Ibadah Jamaah Ahmadiyah, Ini Dalih Pemda Garut

Pembubaran dan Penyegelan Sarana Ibadah Jamaah Ahmadiyah, Ini Dalih Pemda Garut

harapanrakyat.com,- Buntut penyegelan sarana ibadah jamaah Ahmadiyah di Garut, Jawa Barat, pemerintah daerah menggelar rapat tertutup dengan berbagai pihak. Selain dengan para ulama, Pemda Garut juga menghadirkan dari pihak Kejaksaan Negeri.

Baca Juga: Sosok Satpam Stasiun Cibatu Garut yang Viral Selamatkan Anak Nyaris Tertabrak Kereta Api: Lari Sekuat Tenaga

Sarana ibadah berupa masjid milik jamaah Ahmadiyah yang berada di Desa Ngamplang, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut itu disegel oleh pemerintah daerah.

Selain melibatkan petugas Satpol PP untuk eksekusi penyegelan dan pembubaran jamaah Ahmadiyah yang sedang beribadah, Pemda Garut juga mengundang Badan Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan (Bakorpakem), Kejaksaan, Polres, MUI, FKUB dan Bakesbangpol.

Kepala Bakesbangpol Garut, Nurodin, berdalih bahwa penyegelan sarana ibadah itu merupakan respon atas aduan masyarakat. Sehingga langkah tegas diperlukan untuk menjaga kondusifitas di wilayah tersebut.

“Untuk menjaga kondusifitas di lingkungan itu, berkaitan dengan Ahmadiyah itu aturannya sudah jelas. Upaya itu dilakukan agar tidak terjadi konflik horizontal, itu saja,” singkat Nurodin, Kamis (4/7/2024).

Eksekusi pembubaran dan penyegelan sarana ibadah jamaah Ahmadiyah di lokasi serupa bukan kali pertama. Pada tahun 2021, Pemda Garut juga pernah melakukan upaya tegas yang sama.

Baca Juga: Kisah Pelarian Begal Truk di Bandung, Kabur ke Garut Malah Keciduk

Dalam kasus ini, Pemerintah Daerah Garut tak pandang karena memiliki landasan Surat Kesepakatan Bersama (SKB) Menteri, terkait aliran Ahmadiyah. Sehingga pihaknya lebih memilih melakukan tindakan tegas tak melalui jalur kompromi. (Pikpik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Jaminan Kehilangan Pekerjaan

Buruh di Kota Banjar Desak Perusahaan Terapkan Jaminan Kehilangan Pekerjaan

harapanrakyat.com,- Buruh di Kota Banjar, Jawa Barat, mendesak pengusaha untuk menerapkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2023 tentang Ketenagakerjaan. Pengusaha juga harus menerapkan jaminan kehilangan...
Aksi May Day

Aksi May Day di Garut Menyedihkan, Buruh Korban PHK Perusahaan Pailit Belum Terima Upah Terakhir

harapanrakyat.com,- Ratusan buruh korban PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) PT Danbi Internasional di Garut, Jawa Barat, menggelar aksi May Day atau hari buruh internasional, Kamis...
Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan sangat terkenal. Batik Hokokai ini memiliki sejarah di baliknya. Kini batik tersebut menjadi salah satu warisan budaya yang sangat penting. Sebagai...
Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kota Banjar, Jawa Barat, kali ini berbeda. Biasanya peringatan ini identik dengan aksi unjuk rasa,...
Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

harapanrakyat.com,- Sebuah gerobak milik pedagang kaki lima di samping Puskesmas Langensari 2, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, ludes terbakar. Peristiwa itu pun membuat...
People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram hilang atau telah dihapus oleh pihak aplikasi sendiri untuk meningkatkan moderasi konten. Selain itu, juga untuk melindungi privasi pengguna serta mencegah...